Advertisement
Wow, Simpel Sekali. Begini Cara Nonton Youtube Tanpa Iklan Gratisan
Youtube
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Saat nonton video di Youtube, kita sering terganggu dengan adanya iklan. Iklan dalam bentuk video itu bisa muncul di bagian apa saja, di awal, akhir, atau bahkan di tengah-tengah pemutaran video.
Memang, penayangan iklan di Youtube bisa saja dilewatkan dengan menekan kolom "Lewati Iklan" di bagian kanan bawah pemutar video. Namun, biasanya Anda harus menunggu sampai dengan lima detik terlebih dahulu sebelum kolom tersebut.
Advertisement
Selain itu, tak sedikit pula iklan dengan durasi belasan detik yang harus ditonton sampai habis. Sudah barang tentu, iklan tersebut sangat mengganggu kenyamanan Anda menonton sebuah video.
Jika Anda sudah sedemikian jengkel dengan kehadiran iklan di Youtube, cara yang satu ini mungkin bisa dicoba. Sangat sederhana, tanpa perlu melakukan perubahan setelan pada peramban di komputer atau ponsel Anda.
Dilansir dari TrueTech pada Senin (15/6/2020), ditemukan bug yang membuat pengguna Youtube bisa menikmati seluruh video di platform tersebut tanpa gangguan iklan. Caranya mudah, cukup ganti alamat URL dari youtube.com menjadi youtube.com. alias hanya menambahkan titik saja di ujungnya.
Bisnis--jaringan Harianjogja.comĀ mencoba trik tersebut menggunakan komputer dengan peramban Google Chrome dan berhasil. Demikian halnya ketika dicoba menggunakan peramban Mozilla Firefox, tidak ada iklan yang biasanya selalu muncul di awal video.
Tentu cara yang satu ini jauh lebih mudah dibandingkan dengan pemasangan AdBlocker pada peramban yang terkadang membuat kinerja perangkat menjadi lebih lambat. Selain itu, tak jarang pula AdBlocker yang beredar disusupi malware yang berpotensi membahayakan keamanan perangkat.
Cara sederhana untuk memblokir iklan ini sebaiknya tidak untuk digunakan terus menerus. Pasalnya, iklan merupakan sumber pendapatan sebagian besar para konten kreator di Youtube.
Membuat konten tentunya butuh biaya tidak sedikit, dengan tetap menonton iklan Anda sudah membantu mereka tetap berkarya menghasilkan konten-konten terbarunya.
Jika merasa benar-benar terganggu dengan kehadiran iklan, alangkah lebih baik jika Anda berlangganan Youtube Premium. Bebas dari iklan dengan fitur-fitur tambahan yang sangat membantu, salah satunya adalah pemutar video yang bisa diperkecil atau minimize.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- IAGI Ungkap Dua Penyebab Dugaan Sinkhole di Limapuluh Kota
- Indonesia Larang Impor Daging Babi dari Spanyol akibat Wabah ASF
- Bareskrim Selidiki Dugaan Kejahatan Lingkungan di Banjir Bandang Aceh
- Kim Jong Un Klaim Uji Rudal Hipersonik Respons Situasi Global
- Venezuela Bergejolak Usai Maduro Ditangkap Pasukan AS
Advertisement
Advertisement
Jadi Primadona, Umbul Pelem Klaten Raup Omzet Miliaran Sepanjang 2025
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KA Prameks, Selasa 6 Januari 2026
- Jadwal SIM Keliling Bantul, Selasa 6 Januari 2026
- Wisatawan Bantul Nataru 2025 Menurun, Parangtritis Terfavorit
- Lagu Viral Tak Diberi Tulang Lagi Disebut Hoaks AI oleh Kuburan
- Jadwal KRL Jogja Solo, Selasa 6 Januari 2026
- Jadwal SIM Keliling Gunungkidul, Selasa 6 Januari 2026
- Aturan Baru Visa AS 2026, 13 Negara Wajib Jaminan Rp235 Juta
Advertisement
Advertisement




