Advertisement
ODP Nihil, Jumlah Pasien RSD Wisma Atlet Mulai Berkurang
Petugas medis memeriksa kesiapan alat di ruang ICU Rumah Sakit Darurat Penanganan COVID-19 Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Senin (23/3/2020). Presiden Joko Widodo yang telah melakukan peninjauan tempat ini memastikan bahwa rumah sakit darurat ini siap digunakan untuk karantina dan perawatan pasien Covid-19. Wisma Atlet ini memiliki kapasitas 24 ribu orang, sedangkan saat ini sudah disiapkan untuk tiga ribu pasien. ANTARA FOTO/Kompas/Heru Sri Kumoro - Pool
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet hari ini, Kamis (28/5/2020), merawat sebanyak 790 pasien rawat inap.
Perwira Penerangan Kogabwilhan - I Aris Mudian mengatakan ada pengurangan 95 pasien rawat inap dari semula yang berjumlah 885 orang.
Advertisement
“Sementara itu ada juga pengurangan sebanyak 88 pasien positif Covid-19 sehingga total menjadi 763 sampai pagi tadi.” kata Aris melalui keterangan tertulis yang diterima JIBI/Bisnis, Kamis (28/5/2020).
Ihwal pasien lain, Dia memerinci, terdapat 27 Pasien dalam Pengawasan (PDP). Sementara itu, dia menerangkan, saat ini RSD Wisma Atlet tidak memiliki Orang Dalam Pemantuan (ODP). “Saat ini ODP nihil,” kata dia.
Pemerintah mencatat adanya penambahan kasus baru pasien positif virus corona atau Covid-19 di Indonesia, sebanyak 686 orang, sehingga total pasien terkonfirmasi Covid-19 menjadi 23.851 kasus.
Juru Bicara pemerintah untuk penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengatakan data tersebut diperoleh hingga Rabu (26/5/2020).
Menurutnya, data terbaru itu dihimpun dari seluruh rumah sakit yang merawat pasien Covid-19 di seluruh Indonesia. Penambahan kasus positif Covid-19 itu diperoleh dari hasil pemeriksaaan polymerase chain reaction (PCR) dan tes cepat molekuler (TCM).
"Maka, total pasien yang positif kini yang telah terkonfirmasi menjadi 23.851 kasus," jelas Yuri, sapaan Yurianto, dalam konferensi pers, Rabu (26/5/2020).
Selain itu, ada penambahan kasus meninggal sebanyak 55 orang. Dengan demikian, hingga saat ini sudah ada 1.473 orang yang meninggal akibat virus SARS-CoV-2 di Indonesia.
Di sisi lain, ada sebanyak 180 pasien yang dinyatakan sembuh. Dengan begitu, total ada 6.057 pasien yang telah sembuh.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
- Banjir Kiriman Ciliwung Rendam Kebon Pala Jakarta
- BPBD Magetan Kerahkan SAR, Pendaki Mongkrang Belum Ditemukan
- BMKG Wanti-wanti Hujan Lebat di Jateng hingga Akhir Januari 2026
- PLN Hadirkan Tambah Daya Listrik Instan untuk Hajatan dan Proyek
Advertisement
Pemda DIY Uji Coba Car Free Day Kepatihan, Dorong ASN Kurangi Emisi
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- Pulau Jawa Dominasi Laporan Penipuan Keuangan, Kerugian Capai Rp9,1 T
- Jadwal Lengkap KA Bandara YIA Jumat 23 Januari 2026
- SIM Keliling Polda DIY Hadir Jumat Ini, Catat Lokasinya
- Jadwal KA Prameks Tugu-Kutoarjo Jumat Ini, Mulai Pukul 06.40 WIB
- Jadwal Pemadaman Listrik di Bantul dan Kulonprogo, Jumat 23 Januari
- Perpanjang SIM A dan C Lebih Praktis, Ini Jadwal Keliling Jogja
- Prakiraan Cuaca Jogja Hari Ini, Hujan Merata di Waktu Siang
Advertisement
Advertisement



