Advertisement
Singapura Tutup Sebagian Besar Tempat Kerja & Sekolah Selama Sebulan

Advertisement
Harianjogja.com, SINGAPURA - Singapura mulai menutup sejumlah besar kantor, sekolah dan prasekolah selama sebulan mendatang.
Dalam pernyataannya, Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong menyebutkan bahwa dalam beberapa pekan belakangan jumlah kasus baru Covid-19 telah meningkat.
Advertisement
"Kami memantau perkembangan itu dengan cermat dan melakukan langkah untuk berjaga secara bertahap," ujar PM Lee, Jumat (3/4/2020).
Disebutkan PM Lee sejauh ini rata-rata Rakyat Singapura mematuhi arahan pemerintah.
PM Lee juga memberi catatan dan apresiasi khusu kepada warga Melayu Islam di negeri itu.
"Bagi masyarakat Melayu Islam Anda telah membuat beberapa pengorbanan dan penyesuaian yang besar seperti warga masyarakat lainnya. Anda paham mengapa Masjid ditutup, Anda mengganti salaman dengan salam mufti, dan menunda acara penting seperti pernikahan. Seperti dikatakan mufti, masyarakat juga perlu menyesuaikan Ramdan dan Syawal.Saya juga kecewa tidak ada bazaar di Geylang tahun ini tapi ini tidak bisa dihindari. Terima aksih atas kerja sama Anda," ujar PM Lee dalam bahasa Melayu.
Ditambahkan PM Lee, keadaan sejauh ini terkendali. Tapi, pemerintah khawatir kasus baru infeksi Corona terus meningkat dan mungkin jumlah kasusnya bisa melonjak.
Terkait hal itu, PM Lee menyebutkan langkah lebih ketat yang akan dilakukan selama sebulan.
Singapura akan menutup sebagian besar tempat kerja, sekolah, dan prasekolah.
"Pasar, paasararaya, tempat makan, transportasi akan terus buka. Anda masih bisa membeli kebutuhan dapur, beli makanan masih boleh," ujar PM Lee.
Terkait penutupan sekolah dan prasekolah, PM Lee meminta para orangtua terus membimbing anak-anaknya di rumah supaya pendidikan mereka tidak tertinggal.
Terkait pengaturan jarak, PM Lee juga memastikan aturan yang lebih ketat.
"Sebelum ini orang ramai berkumpul, asal tidak lebih dari sepuluh boleh, tapi sekarang kami mau Anda duduk di rumah, hindari bergaul kecuali lingkungan kelurga sendiri, " ujar PM Lee.
PM Lee memastikan hal itu tidak mudah karena semua ingin berteman, berhubungan, beramah tamah dengan orang lain.
"Tapi saya berharap Anda bersabar, dan patuhi peraturan demi keselamatan Anda sendiri dan kita semua," ujar PM Lee.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Dugaan Korupsi Pengadaan Chromebook, Perwakilan google Penuhi Panggilan Penyidik Kejagung
- Polisi tangkap Seorang Artis Sinetron Terkait Kasus Pemerasan
- Gunung Semeru Kembali Meletus, Tinggi Letusan 1 Kilometer
- Pembubaran Kegiatan Ibadah dan Perusakan Rumah Retret di Sukabumi, Kemenag Siapkan Regulasi Rumah Doa
- Jateng Alami Inflasi 2,2 Persen Juni 2025, Tertinggi Sejak LIma Bulan Terakhir
Advertisement
Pedagang Eks TKP ABA Keluhkan Pengunjung Sepi, Wali Kota Jogja Bakal Gelar Sejumlah Event
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Buntut Putusan MK Soal Pemilu dan Pilkada, DPR Bantah Ada Perdebatan
- Serapan Anggaran Makan Bergizi Gratis Hanya 7 Persen, Ini Alasan Badan Gizi Nasional
- Pemerintah Akan Gunakan Teknologi AI untuk Pemetaan Potensi Siswa Sekolah Rakyat
- Lawatan Presiden Prabowo ke Arab Saudi untuk Bahas Kampung Haji hingga Konflik Timur Tengah
- Iran Isyaratkan Bersedia Negosiasi Nuklir Jika AS Tidak Lagi Menyerang
- Gempa Magnitudo 5,0 Guncang Kepulauan Tokara Jepang
- Bahas Isu Jual-Beli Pulau Bersama Komisi II DPR RI, Menteri ATR/Kepala BPN Tegaskan Tanah di Indonesia Tidak Bisa Dimiliki Asing
Advertisement
Advertisement