Advertisement
Tekan Penyebaran Corona, India Total Lockdown Selama Tiga Pekan
Warga di India berjalan sambil menggunakan masker pelindung - Bloomberg/Prashanth Vishwanathan
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Pemerintah India mengarantina wilayah secara total untuk menekan penyebaran wabah Corona. Perdana Menteri India, Narendra Modi, menyatakan lockdown dilakukan selama 21 hari sejak Selasa, 24 Maret 2020.
“Akan ada pelarangan total kepada masyarakat untuk keluar rumah,” kata Modi dikutip dari Reuters, Rabu (25/3/2020).
Advertisement
India negara dengan 1,3 miliar penduduk melakukan lockdown untuk menekan penyebaran virus Corona. Sejauh ini India melaporkan ada 482 kasus positif Corona, dengan sembilan kasus meninggal.
Pemerintah India hanya mengizinkan sebagian layanan publik tetap beroperasi, seperti air, listrik, rumah sakit, pemadam kebakaran dan toko bahan makanan. Semua toko lainnya, pabrik, kantor, pertokoan akan ditutup.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Destinasi Favorit Terbaru di Sleman, Tebing Breksi Geser HeHa Forest
Advertisement
Berita Populer
- Harga Emas Pegadaian Naik, Galeri24 dan UBS Kompak Menguat
- PLN Padamkan Listrik Sejumlah Wilayah Sleman Sabtu Ini
- Korlantas Polri Operasikan ETLE Drone Awasi Pelanggaran Lalin
- Jadwal KA Prameks Jogja-Kutoarjo Sabtu 10 Januari 2026
- Jadwal SIM Keliling Kota Jogja Sabtu, Ada Layanan Malam
- KPK: Pengembalian Uang Kasus Kuota Haji Tembus Rp100 Miliar
- Jadwal Bus KSPN Malioboro-Pantai Baron Sabtu, Tarif Rp26.000
Advertisement
Advertisement




