Advertisement

Keluar dari Kerajaan Inggris, Harry-Meghan Enggan Terima Dana Publik

Newswire
Selasa, 21 Januari 2020 - 08:57 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Keluar dari Kerajaan Inggris, Harry-Meghan Enggan Terima Dana Publik Pangeran Harry dan Meghan Markle. - Reuters/Toby Melville

Advertisement

Harianjogja.com, INGGRISPangeran Harry menyebut keputusannya untuk mundur dari kerajaan itu adalah keputusan terbaik.

Harry mengatakan sebenarnya dia dan istrinya Meghan Markle tidak ingin berhenti dari tugas kerajaan mereka. Namun, tidak ada pilihan yang lebih baik lagi, kata Harry, keduanya enggan menerima dana dari publik.

Advertisement

"Benar-benar tidak ada pilihan lain," kata Harry dilansir AFP, Selasa (21/1/2020).

Gelar Duke dan Duchess of Sussex mereka tidak akan lagi mewakili kerajaan Inggris lagi. Ratu Elizabeth II juga harus menyerahkan janji kehormatan militer mereka yang tidak akan lagi menerima dana publik. Ratu Elizabet II juga telah menerima pernyataan mundur Harry dan Meghan, dengan begitu mereka berdua sudah tidak lagi menyandang predikat 'bangsawan'.

"Ini membuat saya sedih sekali karena hal ini," kata Harry pada makan malam di London untuk acara amal Sentebale, yang membantu anak-anak yatim piatu penderita AIDS di Lesotho.

Harry mengaku akan menerima segala risiko yang akan diterima keluarga kecilnya nanti. Dia menyebut tindakan ini semata-mata untuk kehidupan yang lebih damai untuk anak laki-lakinya, Archie.

"Saya tidak selalu benar, tetapi sejauh ini benar-benar tidak ada pilihan lain," ucap Harry.

"Harapan kami adalah untuk terus melayani Ratu, Persemakmuran dan asosiasi militer saya, tetapi tanpa dana publik. Sayangnya itu tidak mungkin," imbuhnya.

Harry juga mengakui agak takut saat mengambil keputusan untuk mengambil langkah dan memulai kehidupan baru di Kanada. Dia mengibaratkan langkah ini sebagai lompatan iman.

"Kami melakukan lompatan keyakinan," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : detik.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Jadwal Kereta Bandara YIA Xpress Sabtu 27 April 2024, Tiket Rp50 Ribu

Jogja
| Sabtu, 27 April 2024, 02:27 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement