Advertisement
Dahnil Jadi Jubir Prabowo, Ferdinand Demokrat: Baru Tahu Menhan Punya Jubir
Mantan Koordinator Juru Bicara BPN Prabowo - Sandiaga, Dahnil Anzar Simanjuntak. - Suara.com/Ria Rizki
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Ketua Divisi Komunikasi dan Hukum Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean menyindir Dahnil Anzar Simanjuuntak yang diangkat menjadi Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Ia baru mengetahui bila seorang menteri mempunyai jubir.
Hal tersebut disampaikan oleh Ferdinand melalui akun Twitter miliknya @ferdinandhaean2. Ia mengaku tidak mengetahui bila menteri-menteri sebelumnya juga memiliki seorang jubir.
Advertisement
"Baru kali ini saya tahu seorang Menhan punya jubir. Saya nggak tahu sebelumnya pernah ada tidak," cuit Ferdinand seperti dikutip Suara.com, Selasa (12/11/2019).
Ferdinand menilai pengangkatan Dahnil Anzar sebagai jubir merupakan sebuah terobosan baru. Dengan posisi Dahnil tersebut, Ferdinand berharap agar Dahnil mengikuti jejak sang majikan yang tidak mengambil gaji dari Kementerian Pertahanan.
BACA JUGA
Sehingga, kerja Dahnil sebagai jubir Menhan dapat dikategorikan sebagai pengabdian politik semata.
"Tapi ini terobosan, harapan saya semoga bung @dahnilanzar tidak mengambil gajinya jika dianggarkan di Kemhan. Pengabdian politik," ujar Ferdinand.
Dahnil Anzar terlihat mendampingi Menhan Prabowo saat menghadiri rapat kerja dengan Komisi I DPR RI, Senin (11/11/2019). Saat dikonfirmasi, Dahnil mengaku ia menjabat sebagai jubir Menhan Prabowo.
Koordinator Jubir Timses Prabowo-Sandiaga Uno dalam Pilpres 2019 itu mengklaim bila jubir Menhan masuk dalam staf khusus di bawah naungan Bidang Komunikasi Publik dan Hubungan Antarlembaga Sosial Ekonomi.
"Iya. Jubir Menhan itu masuknya Stafsus Bidang Komunikasi Publik dan Hubungan Antarlembaga Sosial Ekonomi," ucap Dahnil di Gedung DPR RI.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Program Makan Bergizi di Sleman Belum Sasar Lansia dan Difabel
Advertisement
5 Air Terjun Terindah dari Jawa hingga Sumatra, Pesonanya Bikin Takjub
Advertisement
Berita Populer
- Polisi Tetapkan 8 Tersangka Kasus Ijazah Palsu Jokowi
- Pro-Kontra Gelar Pahlawan untuk Soeharto Mencuat Lagi
- Percepat Penyerapan Anggaran, Kulonprogo Rencanakan Lelang Awal 2026
- Tomat Kaya Kalium Bantu Atasi Tekanan Darah
- Kasus Penipuan Digital di DIY Melonjak, OJK: Kerugian Rp129 Miliar
- Sleman Gelar Geosembada Award untuk Perangkat Daerah Terbaik
- Piala Dunia U-17, Brasil Matangkan Taktik Jelang Hadapi Indonesia
Advertisement
Advertisement



