Advertisement
Mutiara Berumur 8.000 Tahun Ditemukan pada Sebuah Pulau di UEA
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Sebuah mutiara alami berumur delapan ribu tahun ditemukan di sebuah pulau, di luar ibu kota Uni Emirat Arab, Abu Dhabi. Begitu istimewanya, mutiara ini disebut-sebut adalah yang tertua di dunia.
Dilansir dari BBC (Selasa, 22/10/2019), mutiara tersebut ditemukan dalam suatu proses penggalian (ekskavasi) di Pulau Marawah. Proses penggalian ini juga mengungkapkan arsitektur paling awal di Uni Emirat Arab.
Advertisement
Menurut pihak otoritas, penemuan tersebut membuktikan adanya perdagangan mutiara di jazirah Arab sejak zaman Neolitikum. Selanjutnya, mutiara itu akan dipamerkan di galeri Louvre, Abu Dhabi, akhir bulan ini.
“Penemuan mutiara tertua di dunia di Abu Dhabi memperjelas bahwa begitu banyak dari sejarah ekonomi dan budaya kita baru-baru ini memiliki akar yang dalam, kembali ke awal prasejarah,” ujar Mohamed Khalifa Al Mubarak, Ketua Departemen Kebudayaan dan Pariwisata di Abu Dhabi.
BACA JUGA
Para arkeolog menggunakan penanggalan radiokarbon untuk menentukan bahwa mutiara tersebut berasal dari tahun 5800 dan 5600 SM.
Pada masa itu, mutiara kemungkinan dipakai sebagai perhiasan dan digunakan untuk berdagang dengan Mesopotamia, Irak kuno, untuk keramik dan barang-barang lainnya, menurut para pakar.
Selain mutiara, penggalian di Pulau Marawah, yang fokus pada banyak struktur reruntuhan batu, juga menemukan keramik, manik-manik yang terbuat dari kulit dan batu, dan kepala panah terbuat dari batu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Motif Ekonomi, Pelaku Pencurian Anjing di Sleman Minta Maaf
Advertisement
10 Destinasi Terfavorit di Sleman Selama Libur Nataru, Ini Daftarnya
Advertisement
Berita Populer
- Operasi AS di Venezuela: 75 Orang Tewas Saat Tangkap Maduro
- Libur Nataru, 13.111 WNA Pilih Kereta Api di Jogja
- Profil Lucao, Nilai Pasar Rp3,4 M Perkuat Lini Belakang PSS
- Kemenhut Tegaskan Tak Ada Penggeledahan oleh Kejagung
- Pemkab Sleman Luncurkan e-Kalurahan, Awasi Transaksi Desa
- Prabowo Ingin Anak Petani Jadi Insinyur hingga Jenderal
- Pemda DIY Perkuat Wisata Berbasis Experience Economy
Advertisement
Advertisement



