Advertisement
Insiden Wiranto Tak Pengaruhi Ekonomi Indonesia
Menko Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan - Bisnis/Jaffry Prabu Prakoso
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Peristiwa penusukan terhadap Menteri Koordinator Bidang Polhukam Wiranto tidak akan mengguncang keamanan dan memengaruhi ekonomi Indonesia.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan memastikan aksi terorisme tidak hanya terjadi di Indonesia. Teror bahkan terjadi di negara-negara yang memiliki sistem keamanan yang tinggi seperti di Inggris.
Advertisement
"Dari awal saya bilang bahwa tidak ada negara yang bisa mengklaim dia imun terhadap terorist attack," katanya, Jumat (11/10/2019).
Untuk itu, dia berharap tidak ada anggapan yang tidak perlu pascaperistiwa ini. "Kita harus optimistis. Bahwa kita punya masalah, siapa negara yang tidak bermasalah?" singgungnya.
BACA JUGA
Peristiwa penusukan yang dialami Wiranto ini, menurut Luhut, tidak usah dilebih-lebihkan dengan munculnya kekhawatiran terhadap keamanan negara yang berdampak pada aktivitas ekonomi.
Sementara itu, Luhut menerangkan bahwa kondisi Wiranto kini sudah membaik setelah diserang di Pandeglang, Banten, kemarin. Hal itu diketahui setelah dirinya menjenguk langsung Wiranto pagi tadi.
Dalam pertemuan itu Wiranto menceritakan peristiwa yang dialaminya kepada Luhut. "Saya jenguk pagi-pagi jam 9.10 WIB di ICU. Beliau posisinya bagus, semangatnya bagus, kami salaman, berbicara," tutur Luhut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Delapan Tahun Terjerat Judi Online, Erwin Kehilangan Rp800 Juta
- Ketegangan AS-Iran Meningkat, Trump Pertimbangkan Aksi Militer
- IDAI Ungkap PHBS Jadi Benteng Utama Hadapi Virus Nipah
- Antisipasi Virus Nipah, Singapura Perketat Pemeriksaan di Changi
- Dampak MBG Akan Dibaca dari Pertumbuhan Otak dan Fisik Anak
Advertisement
Harga Sayuran di Bantul Anjlok saat Panen Raya, Pedagang Mengeluh
Advertisement
Wisata ke Meksiko Dilarang Bawa Vape, Turis Terancam Penjara 8 Tahun
Advertisement
Berita Populer
- Night Riding Aerox Semarang Satukan Komunitas dan Teknologi
- Anak Tanpa NIK Tetap Dapat MBG, BGN Libatkan Kecamatan
- Baciro Tekan Timbunan Sampah lewat Bank Sampah Berbasis Warga
- Investasi Gunungkidul Tembus Rp851 Miliar Tersebar di 8 Ribu Proyek
- Misteri Kematian Mantan Pengurus Pordasi di Gumuk Pasir Bantul
- Harga Bibit Ayam Naik, Peternakan Ayam Rp20 Triliun Segera Dibangun
- Harga Emas Sentuh Rp3 Juta, Ini Strategi Aman Bagi Investor Pemula
Advertisement
Advertisement



