Advertisement
Prediksi PKS soal Ucapkan Selamat Prabowo ke Jokowi
Mardani Ali Sera. - Suara.com/Ria Rizki
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Ucapan selamat dari Prabowo Subianto kepada Joko Widodo pasca putusan sengketa pilpres dinanti banyak pihak.
Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera mengatakan, Calon Presiden Prabowo Subianto pasti akan mengucapkan selamat kepada atas kemenangan Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019.
Advertisement
"Gini, kompetisi demokrasi ada awal dan akhirnya, ketika putusan Mahkamah Konstitusi (MK) final dan mengikat oleh MK secara umum akan menetapkan. Mungkin Prabowo akan menunggu penetapan KPU nanti mengucapkan selamat tapi itu kan prosedural," kata Mardani usai diskusi di Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (29/6/2019).
Mardani menjelaskan, sebetulnya pasca-putusan MK yang menolak gugatan tim hukum Prabowo-Sandi maka di saat yang sama Jokowi dinyatakan sebagai pemenang. "Secara substansial dengan ditolaknya MK, menurut UU 7 2017 yaudah pemenangnya Jokowi enggak masalah kalau mau ucapkan selamat kepada Pak Jokowi, tapi mungkin karena satu lain hal, itu akan diucapkan atau disampaikan pada waktu yang tepat, mungkin ya," tuturnya.
Kendati begitu, ia mengaku tidak akan hadir saat penetapan KPU yang rencananya akan dilakukan pada 30 Juni esok. "Saya sendiri enggak hadir," ujarnya.
Seperti diketahui, dalam pidatonya Prabowo tidak memberikan ucapan selamat kepada Jokowi-Ma'ruf pasca gugatannya ditolak MK. Eks Danjen Kopassus itu hanya bilang menghormati hasil keputusan mahkamah dan menyerahkan sepenuhnya kebenaran dan keadilan hakiki kepada Allah SWT.
Di sisi lain, Prabowo juga meminta pendukungnya tidak berkecil hati dan tetap tenang serta anti-kekerasan. Pasalnya, pihaknya memiliki kepentingan yang lebuh besar untuk bangsa dan negara Indonesia, yakni kesatuan serta keutuhan sebagai bangsa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- WHO Sebut Cacar Monyet Terdeteksi di 5 Negara di Luar Afrika
- Mulai 3 November, Tiket Pendakian Gunung Rinjani Resmi Naik
- Diserang RSF, Puluhan Ribu Warga Sudan Mengungsi dari El-Fasher
- DJ Panda dan Erika Carlina akan Kembali Bertemu, Ini Tujuannya
- Perang di Sudan Kembali Pecah, Sebanyak 2.227 Orang Tewas
Advertisement
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KA Prameks Terbaru Hari Ini, Sabtu 1 November 2025
- Bulega Jajal Ducati MotoGP, Gantikan Marc Marquez?
- Jadwal SIM Keliling di Bantul, Sabtu 1 November 2025
- Studi Nyatakan Baterai Mobil Listrik Tahan Lama!
- Update! Jadwal KRL Jogja Solo, Sabtu 1 November 2025
- PSS Sleman Siapkan Strategi Bongkar Rapatnya Pertahanan Persipura
- Canva Luncurkan Creative OS, Revolusi Alur Kerja Kreatif dengan AI
Advertisement
Advertisement





