Advertisement
Ajakan Tryout CPNS Nasional Gratis Lagi Viral, BKN Imbau Masyarakat Waspada
Ilustrasi ratusan orang mengikuti tes seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS). (Antara/Akhmad Nazaruddin Lathif)
Advertisement
Harianjogja.com, SOLO--Ajakan Tryout CPNS Nasional Gratis yang diunggah pengelola akun Instagram @cpnsindonesia.id sedang menghebohkan media sosial. Setidaknya unggahan itu menuai 538.000 like dan 997.000 komentar sejak diunggah Senin (24/6/2019).
Tryout yang akan dilaksanakan Sabtu (28/6/2019) ini dibagikan oleh pelajar dan mahasiswa Indonesia ke berbagai grup dan Instagram Stories.
Advertisement
Menggunakan data pribadi sebagai pendaftaran, membuat sebagian pelajar waswas jika datanya akan disalahgunakan. Namun sebagian lainnya tetap berpikir positif jika data ini akan digunakan sebagai rangking skala nasional. Pro dan kontra di kalangan netizen itu, lantas mengundang Badan Kepegawaian Negara (BKN) angkat bicara.
Badan Kepegawaian Negara (BKN) menyampaikan dalam akun Twitternya, @BKNgoid, Selasa (25/6/2019), mengimbau masyarakat untuk berhati-hati terhadap pihak yang mengaku mengetahui soal CPNS dan menggelar simulasi atau tryout dengan BKN. Karena apabila ada simulasi CAT, BKN akan memberikan info melalui situs dan media sosial resmi.
BACA JUGA
#SobatBKN, hati-hati terhadap pihak yg mengaku mengetahui soal CPNS dan menggelar simulasi/tryout dengan bekerjasama dgn BKN. Karena apabila ada simulasi CAT, BKN akan memberikan info resmi melalui website dan media sosial resmi. #ReformasiBirokrasiBKN #BKNSemangatUntukNegeri pic.twitter.com/QcMkTgmzPW
— #ASNKiniBeda (@BKNgoid) June 25, 2019
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Solopos.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BBMKG Denpasar Sebut Fenomena Bulan Purnama Picu Rob di Bali
- Setelah 20 Tahun, GEM Dibuka dan Pamerkan 100 Ribu Artefak Kuno
- Krisis Air Tehran, Stok Air Minum Diprediksi Habis dalam 2 Pekan
- Impor Pakaian Bekas Ilegal Diduga Berasal dari Tiga Negara Ini
- Kereta Khusus Petani Pedagang Rute Merak-Rangkasbitung Siap Beroperasi
Advertisement
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Nelayan Bantul Mulai Melaut Setelah Lama Paceklik di Kemarau
- Jadwal SIM Keliling Kulonprogo Senin 3 November 2025
- Jadwal DAMRI Jogja ke YIA Kulonprogo Senin 3 November 2025
- Jadwal Kereta Bandara YIA Xpress Senin 3 November 2025
- Serap Tenaga Kerja, Pemerintah Fokus Berangkatkan Transmigrasi Lokal
- Manfaatkan Trans Jogja dengan Tiket Murah, Ini Jalurnya
- PKS Tegas Dukung Pemerintahan Prabowo
Advertisement
Advertisement




