Anas Urbaningrum Titipkan Surat Duka Cita Wafatnya Ani Yudhoyono, Seperti Ini Isinya
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Mantan Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum menyampaikan ucapan belasungkawa atas wafatnya Ibu Negara RI periode 2004-2014 Ani Yudhoyono.
"Innalillahi Wa inna illaihi roji'un. Turut berduka cita atas wafatnya ibu Ani Yudhoyono. Kita antar dengan doa yang terbaik," kata Anas Urbaningrum dalam tulisan tangan yang kemudian diungah dalam akun twitternya di Jakarta, Sabtu (1/6/2019) malam.
Advertisement
Dalam tulisan tangan tersebut Anas juga mendoakan semoga keluarga yang ditinggalkan senantiasa sabar dan tabah.
Selamat malam, Tuips. Ada ucapan duka Mas Anas atas berpulangnya Ibu Ani Yudhoyono hari ini. *admin pic.twitter.com/N7zcZEfxCD
— Anas Urbaningrum (@anasurbaningrum) June 1, 2019
Kristiani Herawati atau yang dikenal dengan Ani Yudhoyono merupakan Ibu Negara RI periode 2004-2014. Ani wafat karena menderita kanker darah setelah dirawat selama empat bulan di National University Hospital (NUH), Singapura, Sabtu (1/6).
Dalam unggahan berikutnya, disebutkan bahwa surat tersebut dititipkan pada sahabat yang berkunjung ke Lempaga Permasayarakatan. Anas Urbaningrum saat ini masih berada di penjara karena menjadi terpidana tindak pidana korupsi proyek Pusat Pendidikan, Pelatihan dan Sekolah Olahraga Nasional (P3SON) Hambalang dan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU).
Sebelumnya, ketika Ani Yudhoyono masih dirawat di rumah sakit, Anas juga mengirim surat ucapan keprihatinan seraya mendoakan.
Tiada kesembuhan kecuali datang dari Gusti Allah SWT.
Ngaturaken doa, mugi Bu Ani enggal saras, Amin.
14/2/2019
Anas Urbaningrum," bunyi tulisan yang disertai tandatangan Anas Urbaningrum itu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Rem Blong, Truk Tronton Sejumlah Kendaraan di Slipi, Satu Orang Meninggal Dunia
- Supriyani, Guru Honorer yang Dituduh Memukul Anak Polisi Divonis Bebas
- Walhi Minta Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Jadi Momentum Berantas Penjahat Lingkungan
- KPK Sebut OTT di Bengkulu Terkait Pungutan Pendanaan Pilkada
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
Advertisement
Afnan-Singgih Pilih Santai Bersama Mas Marrel di Masa Tenang Pilkada Jogja
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Kementerian Perhubungan Mulai Mengecek Kelaikan Penerbangan Menjelang Natal dan Tahun Baru
- Kementerian BUMN Targetkan Kenaikan Deviden BUMN di Tahun 2025 Sebesar Rp90 Triliun
- Belasan Terdakwa Pungli Rutan KPK Dituntut hingga Enam Tahun Penjara
- Hari Ini Kejagung Kembali Periksa 5 Saksi dalam Kasus Impor Gula di Kemendag
- Rem Blong, Truk Tronton Sejumlah Kendaraan di Slipi, Satu Orang Meninggal Dunia
- Program Tapera Banyak Ditolak, Muruarar Sirait: Masih Harus Bangun Kepercayaan Publik
- Menteri Agama Nasaruddin Umar Laporkan Barang Gratifikasi ke KPK
Advertisement
Advertisement