Advertisement
Rekapitulasi KPU: Jokowi Unggul Atas Prabowo di Kalimantan

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA - Hasil Pemilu 2019 di Pulau Kalimantan sudah direkapitulasi dan disahkan KPU. Pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin dominan di pulau ini. Prabowo Subianto-Sandiaga Uno hanya menang di satu provinsi.
Jokowi-Ma'ruf tercatat mendapat 4.707.867 suara di Kalimantan, sedangkan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mendapat 4.247.663 suara.
Advertisement
Jokowi-Ma'ruf tercatat meraih kemenangan di empat dari lima provinsi yang ada di Kalimantan. Prabowo-Sandiaga hanya mampu menang di Kalimantan Selatan.
Jika dipersentasekan, suara yang diraih Jokowi mencapai 52,57 persen dari seluruh suara sah di Pulau Kalimantan. Sementara perolehan Prabowo setara dengan 47,43 persen suara di sana.
Hasil pemilu terakhir dari Pulau Kalimantan yang disahkan KPU RI datang dari Provinsi Kalimantan Timur.
Pada wilayah itu, pasangan nomor urut 01 menang dan mendapat 1.094.845 suara (55,71%). Kemudian, lawannya yang bernomor urut 02 meraih 870.443 suara (44,29 persen).
Dari daerah yang sama, Golkar meraih suara tertinggi dibanding partai-partai lain. Partai yang dipimpin Airlangga Hartanto itu mendapat 350.829 suara di Kalimantan Timur.
Menyusul Golkar ada PDI Perjuangan yang meraih 333.404 suara, dan Gerindra dengan raihan 194.259 suara.
Pada posisi keempat di Kalimantan Timur bertengger Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan raihan 159.557 suara. Partai NasDem menempati posisi kelima dengan raihan 137.593 suara.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kementerian HAM Menjadi Penjamin Pelaku Persekusi Retret, DPR Bertanya Alasannya
- Kementerian Sosial Pastikan Pembangunan 100 Sekolah Rakyat Dimulai September 2025
- KPK akan Pelajari Dokumen Terkait Kunjungan Istri Menteri UMKM ke Eropa
- Donald Trump Ingin Gelar UFC di Gedung Putih
- Indonesia Siap Borong Alutsista dari AS
Advertisement

Cek! Jadwal Bus Sinar Jaya dari Malioboro Jogja ke Pantai Parangtritis Bantul dan Pantai Baron Gunungkidul
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- 3 Event Balap Akan Digelar di Sirkuit Mandalika di Bulan Juli 2025
- Bayar PBB Kini Bisa Gunakan Aplikasi Lokal, Ini Caranya
- 500 Ribu Orang Terdampak Aksi Mogok Petugas di Bandara Prancis
- 29 Penumpang KMP Tunu Pratama Jaya Masih Belum Ditemukan, SAR Lanjutkan Pencarian
- Gempa Jepang: Warga Panik dengan Ramalan Komik Manga, Pemerintah Setempat Bantah Ada Keterkaitan
- Kebakaran di California AS Meluas hingga 70.800 Hektare Lahan
- 1.469 Guru Siap Mengajar di 100 Sekolah Rakyat
Advertisement
Advertisement