Advertisement
Penyebab Kebakaran di Kampung Bandan Jakarta Utara Diduga dari Ledakan Kompor Gas
Ilustrasi seorang warga melihat deretan kios buah di Dusun Krajan, Desa Beji, Kecamatan Patuk, yang ludes terbakar, Senin (22/4/2019) dini hari. - Harian Jogja/Rahmat Jiwandono
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Kebakaran melanda pemukiman padat penduduk di Kampung Bandan, RW05, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, pada Sabtu (11/5/2019). Ledakan kompor gas diduga jadi penyebab kebakaran yang menghanguskan 450 bangunan di pemukiman padat penduduk itu.
"Dugaan sementara ibu-ibu yang sedang masak di sini untuk persiapan berbuka puasa untuk bikin takjil. Jadi sementara itu, namun nanti ada penyelidikan lebih lanjut dari kepolisian," kata Kepala Pemadam Kebakaran Sektor Pademangan, Sugiman.
Advertisement
Sudiman menerangkan, api menyebar dengan cepat karena banyak bangunan semi permanen yang terbuat dari tripleks dan akses jalan yang sangat sempit.
"Karena bangunan sangat padat, dari triplek, kayu-kayu itu, jadi bangunan sangat padat. Kita mau masuk juga susah," ujarnya.
BACA JUGA
Sugiman mengatakan pihaknya mengerahkan 20 unit kendaraan damkar untuk mengatasi kebakaran tersebut. "Kita ada 20 unit pemadam, dari Jakarta Utara ada 12, Jakarta Pusat ada lima, dan Jakarta Barat ada tiga," kata Sugiman.
Sebanyak 400 kepala keluarga (KK) dengan total 3500 orang kehilangan tempat tinggal akibat kebakaran besar RT11, 12 dan 13 di RW05, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara.
Situasi saat ini api sudah berhasil dikendalikan, namun petugas damkar masih berada di lokasi untuk melakukan pendinginan di lokasi kejadian.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Jadwal KRL Solo-Jogja Minggu 1 Februari 2026, Tarif Rp8.000
Advertisement
Wisata ke Meksiko Dilarang Bawa Vape, Turis Terancam Penjara 8 Tahun
Advertisement
Berita Populer
- Sleman Bangun Fasilitas Panjat Tebing Standar Internasional di Ngaglik
- Kawasan Industri Sentolo Dilirik Perusahaan Farmasi dan Kosmetik
- Kolaborasi Berbasis Kinerja Dorong Akselerasi Bisnis Ritel Farmasi
- Perkuat Kuliah Praktik, UMY Bangun Lab Teknik Terpadu Rp10 Miliar
- Jadwal KA Prameks Jogja-Kutoarjo dan Sebaliknya Sabtu 31 Januari 2026
- Layanan SIM Keliling Alun-Alun Kidul Jogja Sabtu 30 Januari 2026 Libur
- SIM Keliling Sleman Buka Sabtu Malam 31 Januari 2026, Ini Tempatnya
Advertisement
Advertisement



