Advertisement
Pelapor Mbah Putih & Skandal Mafia Bola Dikabarkan Lolos ke DPR

Advertisement
Harianjogja.com, SEMARANG— Lasmi Indaryani, pelapor kasus dugaan mafia sepak bola yang melibatkan tokoh sepak bola DIY Dwi Irianto alias Mbah Putih, diperkirakan bakal melenggang ke Senayan sebagai anggota DPR RI berdasarkan hasil hitungan sementara yang dilakukan.
Kuasa hukum Lasmi Indaryani, Boyamin Saiman, ketika dihubungi di Semarang, Selasa, mengatakan, calon legislator Partai Demokrat tersebut menempati peringkat kelima dalam perolehan suara terbanyak di daerah pemilihan Jawa Tengah VII.
Advertisement
"Kalau dilihat dari hitungan hasil pemilu 17 April lalu suara Lasmi menduduki posisi kelima dari tujuh kursi yang diperebutkan di dapil VII," katanya, Selasa (7/5/2019).
Ia menjelaskan Lasmi memperoleh 111.365 suara dari pemilih di daerah pemilihan Kabupaten Banjarnegara, Purbalingga, dan Kebumen yang memilih langsung namanya. "Kalau digabung dengan perolehan suara partai jumlahnya menjadi 154.740 suara," katanya.
Menurut dia, pencapaian Lasmi tidak terlepas dari kasus mafia bola yang terungkap pada beberapa waktu terakhir. Kasus mafia bola, kata dia, harus diakui menyebabkan nama mantan Manajer Persubara Banjarnegara itu populer di masyarakat.
Sebagai wakil rakyat, kata dia, Lasmi siap menyiarakan aspirasi masyarakat agar semakin sejahtera serta memajukan dua sepak bola di tanah air.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Demi Redam Ancaman Tarif Trump, Indonesia Hendak Beli Alutsista dari AS?
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
Advertisement

Jadwal dan Lokasi Layanan SIM Keliling di Kota Jogja, Sabtu 19 April 2025
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Dugaan Eksploitasi dan Kekerasan Pemain Sirkus di Taman Safari, DPR Minta Aparat Mengusut Tuntas
- Ini Pesan Kemenag bagi Umat Kristiani di Hari Paskah 2025
- Potensi Gempa Besar di Provinsi Sumatera Barat Tinggi, Ini Pesan BMKG
- Dugaan Eksploitasi dan Kekerasan Pemain Sirkus di Taman Safari, Komnas HAM Minta Diselesaikan secara Hukum
- Kondisi Lalin di Tanjung Priok Masih Padat Akibat Aktivitas Bongkar Muat
- Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Cek Syarat dan Ketentuannya
- Impor Pangan dari AS Dijamin Tidak Mengganggu Program Swasembada
Advertisement