Advertisement
Krisis Politik di Venezuela Ancam Pasokan Minyak AS

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Amerika Serikat (AS) berniat menyetop pasokan minyak dari Venezuela menyusul krisis politik di negara Amerika Latin tersebut. Kebijakan terhadap minyak mentah Venezuela ini berpotensi memutuskan pasokan komoditas itu ke kilang-kilang di negara Adidaya itu. Selama ini, kilang-kilang di AS bergantung pada pasokan minyak mentah dari negara sosialis tersebut.
Pertimbangan menyetop pasokan minyak ini merupakan respons atas terpilihnya kembali Nicolas Maduro sebagai Presiden Venezuela. AS lebih mengakui pemimpin oposisi Juan Guaido sebagai presiden negara yang tengah krisis itu.
Advertisement
Berdasarkan data Departemen Energi AS, Venezuela, rata-rata mengekspor sekitar 500 juta barel minyak mentah per hari ke Amerika Serikat.
Francisco Monaldi, Pengamat Kebijakan Energi Amerika Latin dari Rice University di Houston mengatakan, sanksi tersebut menimbulkan biaya mahal bagi Venezuela karena kehilangan pasar. Venezuela akhirnya akan menjual minyaknya ke Asia dengan harga diskon.
“Akan ada periode mereka akan kesulitan menjual barel-barel minyak tersebut,” katanya seperti dikutip dari Reuters, Kamis (24/1/2019).
Mengutip data Bloomberg, Kamis (24/1/2019), pada perdagangan pukul 17.33 WIB, harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) menguat tipis 0,10% atau 0,05 poin menjadi US$52,67 per barel.
Adapun, minyak Brent tergusur 0,10% atau 0,06 poin menjadi US$61,08 per barel. Selama 5 hari, harga minyak WTI hanya meningkat 0,50% dan Brent cuma naik 0,16%.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- IKN Berpotensi Menyokong Pengembangan Obat Herbal, Guru Besar UGM: Kalau Benar-Benar Pindah
- Anies Sebut Pembangunan IKN Timbulkan Ketimpangan Baru, Jokowi: Justru Sebaliknya
- Berstatus Tersangka, Permohonan Perlindungan Syahrul Yasin Limpo Ditolak
- Diskusi dengan Netanyahu, Elon Musk Dukung Israel
- Nawawi Ditunjuk Jadi Ketua, Insan KPK Mendukung Penuh
Advertisement
Advertisement

Jelang Natal Saatnya Wisata Ziarah ke Goa Maria Tritis di Gunungkidul, Ini Rute dan Sejarahnya
Advertisement
Berita Populer
- Peraih Nobel Perdamaian Henry Kissinger Meninggal, Begini Komentar Sejumlah Tokoh Dunia
- Transmisi HIV dari Ibu ke Anak Masih Terjadi di Indonesia
- Penurunan Infeksi Baru HIV di Indonesia Mencapai 54 Persen
- Pemerintah Kucurkan Rp3,7 triliun untuk Insentif Rumah 2023 dan 2024
- IPW Desak Polda Menunda Proses Hukum Kasus Aiman
- Firli Diperiksa sebagai Tersangka, Polri Janji Tak Ada Perlakuan Khusus
- COP28 Dubai Dibuka, Dirut PLN Paparkan Inovasi dan Ajak Kolaborasi Global Untuk Capai NZE Nasional 2060
Advertisement
Advertisement