Advertisement
Pejabat Pemprov Jambi Desak Kemendagri Segera Berhentikan Zumi Zola
Zumi Zola. - Antara Foto/ Wahyu Putro A
Advertisement
Harianjogja.com, JAMBI - Pasca-jatuhnya vonis hukuman kepada Gubernur nonaktif Jambi Zumi Zola, sejumlah pejabat Pemerintah Provinsi Jambi akan menghadap Ditjen OPDA di Kemendagri, Selasa (8/1/2019). Kedatangan mereka bertujuan mendesak dipercepat dikeluarkannya SK dari Presiden tentang pemberhentian Zumi Zola.
"Apabila SK pemberhentian sudah didapat, pihaknya akan melaporkan langsung kepada Sekretaris Dewan (Sekwan) Provinsi Jambi untuk dilakukan rapat paripurna," tegas Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jambi M Dianto, Senin (7/1/2019).
Advertisement
Menurutnya, saat ini sekwan sudah menjadwalkan pada 14 Januari mendatang akan dilaksanakan sidang paripurna, yang pertama dengan agenda memberitahukan SK Pemberhentian Zumi Zola sebagai Gubernur Jambi.
Selanjutnya, pada sidang itu juga akan mengusulkan Plt Gubernur Jambi Fachrori Umar untuk menjadi Gubernur Jambi, dan memberhentikan Fachrori Umar sebagai Wakil Gubernur Jambi.
BACA JUGA
"Jadi, pada 14 Januari ada sidang paripurna mengenai tiga putusan, dan tiga putusan itu nanti akan kita sampaikan kembali kepada Bapak Presiden," tukas Dianto.
Sementara untuk wakilnya, kata dia, sesuai aturannya akan ditentukan partai pengusung pada pemilihan beberapa tahun yang lalu, seperti Nasdem, PKB, Hanura, PPP dan PAN.
"Lima partai inilah yang memiliki hak untuk mengisi kekosongan Wakil Gubernur Jambi, tinggal kesepakatan dari lima partai tersebut, siapa yang punya figur dan layak mengisi posisi menjadi Wakil Gubernur Jambi," tandas Dianto.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
- Banjir Kiriman Ciliwung Rendam Kebon Pala Jakarta
- BPBD Magetan Kerahkan SAR, Pendaki Mongkrang Belum Ditemukan
- BMKG Wanti-wanti Hujan Lebat di Jateng hingga Akhir Januari 2026
- PLN Hadirkan Tambah Daya Listrik Instan untuk Hajatan dan Proyek
Advertisement
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- Tiga Raperda Inisiatif DPRD Masuk Agenda Legislasi Bantul 2026
- DPRD Jogja Matangkan Raperda RPPLH 30 Tahun sebagai Benteng Lingkungan
- Lyon dan Aston Villa Lolos Otomatis ke 16 Besar Liga Europa
- Pemkot Jogja Segera Perbaiki Talud Ambrol di Tegalrejo
- Astra Motor Hadirkan Hepigo Poin di Aplikasi Motorku X
- Update Harga Emas: Antam Naik Tajam, UBS-Galeri24 Merosot
- Trump Klaim Kekuatan Militer AS Disiagakan ke Iran
Advertisement
Advertisement




