Advertisement
25 Tewas, 300 Terluka Akibat Letusan Gunung Fuego di Guatemala
Penampilan gunung berapi Fuego setelah meletus dengan hebat, di San Juan Alotenango, Guatemala 3 Juni 2018 - .Reuters/Luis Echeverria
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA— Sedikitnya 25 orang tewas dan 300 lainnya terluka akibat semburan abu dan lava panas setelah gunung api Fuego meletus di Guatemala pada Minggu (3/6/2018) waktu setempat atau Senin (4/6/2018) WIB.
Jumlah korban tewas dikhawatirkan masih akan bertambah karena masih ada daerah yang belum bisa dicapai oleh regu penolong, ujar Sergio Garcia Cabanas, kepala badan penangan bencana Conred sebagaimana dikutip Aljazeera.com, Senin (4/6/2018). Korban tewas termasuk pegawai Conred dan sedikitnya tiga orang anak-anak.
Advertisement
Badan tersebut menyatakan telah mengevakuasi 3.100 orang dari wilayah sekitar gunung api yang terletak 70 kilometer dari Guatemala City.
Dalam satu cuplikan gambar terlihat seorang tentara tengah menggendong anak-anak yang berlumuran debu.
President Jimmy Morales mengunjungi markas besar Conred sebelum melakukan rapat kabinet. Dia kemudian mengumumkan keadaan darurat di negara bagian Chimaltenango, Sacatepequez dan Escuintla.
Wartawan Al Jazeera, David Mercer, melaporkan dari Guatemala City bahwa gunung api masih dalam fase letusan. Sedangkan regu penolong terus bekerja memaksimalkan penyelamatan para korban.
Debu dan asap tebal membuat bandara La Aurora International Airport ditutup sementara agara tidak membahayakan penerbangan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Soal Ritel Besar, Kemenko PM Susun Pemerataan Rantai Bisnis yang Adil
- Rumah Tua di Kawasan Pecinan Semarang Kubur 5 Panghuninya, 1 Orang MD
- Wabah Flu Burung Jerman Berpotensi Menyebar ke Negara Tetangga Eropa
- Diguyur Hujan Deras, Semarang Kembali Banjir
- Tokoh hingga Sultan dari Berbagai Daerah Mendeklarasikan FKN
Advertisement
Advertisement
Desa Wisata Adat Osing Kemiren Banyuwangi Masuk Jaringan Terbaik Dunia
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo, Rabu 29 Oktober 2025
- UMR Kulonprogo 2026 Diprediksi Naik, Pembahasan Belum Dimulai
- BYD Luncurkan Qin L DM-i, Jarak Tempuh 2.100 Km, Harga Rp216 Jutaan
- Jadwal Terbaru KA Bandara Jogja, Rabu 29 Oktober 2025
- Cek! Jadwal SIM Keliling di Sleman, Rabu 29 Oktober 2025
- Prakiraan Cuaca di Jogja Hari Ini, Hujan Ringan, Rabu 29 Okt 2025
- Realisasi TJSP Sleman 2024 Tembus Rp16,2 Miliar dari 74 Perusahaan
Advertisement
Advertisement




