Sikapi Lahar Hujan Merapi, PUPR Bangun Sabo Dam
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PUPR) sedang merampungkan proyek rehabilitasi dan rekonstruksi untuk sabo dam Kali Woro di Klaten, Jawa Tengah. Proyek itu sebagai bagian dari antisipasi banjir lahar hujan Gunung Merapi.
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan sabo dam akan menahan aliran lahar hujan yang membawa batu-batuan dan pasir sehingga mengurangi kecepatan alirannya yang berdampak berkurangnya risiko bencana di hilir sungai.
Advertisement
“Kalau bendungan menahan air, sementara sabo dam menahan pasir dan batu sementara air nya tetap bisa lewat. Sabo Dam Kali Woro ditargetkan bisa diresmikan November 2018,” kata Basuki lewat keterangan resmi pada Minggu (8/4/2018).
Pada 2014 sabo dam Kaliworo berhasil mengurangi kecepatan banjir lahar hujan Gunung Merapi dan menahan material vulkanik tidak sampai ke daerah hilir sungai. Oleh karena itu, diperlukan rehabilitasi dan rekonstruksi sabo dam agar bisa berfungsi kembali.
Sebanyak 26 sabo dam dibangun secara bertingkat dengan ukuran berbeda di mana yang terbesar berada di atas untuk menahan batu-batu besar dan yang paling kecil untuk menahan pasir. Pada kondisi aman, sabo dam juga digunakan sebagai jembatan penghubung antardesa.
Dari data Balai Besar Wilayah Sungai Serayu Opak, Ditjen Sumber Daya Air, total anggaran yang dikeluarkan sebesar Rp329 miliar melalui kontrak tahun jamak 2016-2018.
Dengan selesainya sabo dam Kali Woro, aliran lahar Gunung Merapi bisa dicegah untuk tidak sampai merusak permukiman warga dan jalan nasional Yogyakarta-Solo yang bisa memutus konektivas antarwilayah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Kasus ASN Ikut Kampanye Pilkada Ditangani Bawaslu Bantul
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Berani ke Italia, Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant Bisa Ditangkap
- Pemerintah Inggris Dukung Program Makan Bergizi Gratis Prabowo-Gibran
- Momen Pilkada Sleman 2024, Harda Tulus Mengabdi dan Ingin Ikhlas Melayani
- 687 Warga Negara Asing Terjaring Operasi Jagratara, Pelanggaran Izin Tinggal Mendominasi
- Warga Palestina Sambut Baik Surat Mahkamah Pidana Internasional untuk Menangkap Netanyahu
- Yusril Sebut Pemulangan DPO kasus Judi Online dari Filipina Gunakan Perjanjian MLA
- Polri Sebut Telah Menindak 85 Influencer yang Promosikan Judi Online
Advertisement
Advertisement