Advertisement
Seorang Pria Ditemukan Tewas Terikat Lakban di Cimahi
Ilustrasi garis polisi. - www.witf.org
Advertisement
Harianjogja.com, BANDUNG-Seorang pria tanpa identitas ditemukan tewas dengan wajah dan tangan terikat lakban di Kota Cimahi, Jawa Barat pada Rabu sekitar pukul 04.15 WIB.
"Identitas korban tidak ada, keluarga korban belum diketahui masih diselidiki," ujar Kapolsek Cimahi Selatan Kompol Sutarman, melalui pesan singkat, Rabu (26/12/2018).
Advertisement
Mayat tersebut pertama kali ditemukan warga di Jalan Mancong RT02 RW01, Kelurahan Melong, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi.
Saat ditemukan, selain tangan dan kakinya terikat lakban, terdapat luka lebam di beberapa bagian tubuhnya.
BACA JUGA
"Luka memar pada kaki kanan dan kiri, luka lebam pada lengan kiri dan kanan, dan luka memar pada belakang telinga sebelah kanan," kata dia.
Menurut Sutarman, saat ini polisi tengah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk mengungkap penemuan mayat tersebut. Sementara mayatnya sudah dibawa ke Rumah Sakit Sartika Asih untuk dilakukan autopsi.
Polisi pun merilis ciri-ciri mayat tersebut, yakni memiliki tato naga di dada kanan, mengenakan baju lengan pendek warna cokelat, celana tidur hijau muda, rambut pendek lurus, berbadan kurus, dan umur berkisar 30-35 tahun.
"Kami minta juga partisipasi masyarakat kalau ada yang kenal dengan korban dan atau tahu keluarga korban agar disampaikan kepada kami," kata dia pula.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Sering Timbul Genangan, Luweng Gabluk Ponjong Dinormalisasi Tahun Ini
- Satgas PKH Ungkap 12 Perusahaan Diduga Picu Banjir Sumatera
- Roy Suryo Laporkan 7 Orang Kubu Jokowi ke Polisi
- Generasi Muda di Kulonprogo Menunda Nikah, Angka Pernikahan Turun
- Ketegangan Baru: Uni Eropa Kritik Klaim Donald Trump atas Greenland
- 10 Destinasi Terfavorit di Sleman Selama Libur Nataru, Ini Daftarnya
- Isu Kebocoran Data Konsumen, KAI Pastikan Proses Internal Jalan
Advertisement
Advertisement





