Advertisement
OTK Bakar 3 Unit Bangunan Perkantoran di Puncak Jaya Papua, dari DPRD, Dinkes hingga Kemenag
OTK bakar tiga gedung pemerintahan di Mulia, Puncak Jaya. ANTARA/HO - Polres Puncak Jaya.
Advertisement
Harianjogja.com, JAYAPURA— Tiga unit bangunan perkantoran yaitu Kantor DPRD, Kantor Dinas Kesehatan dan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Puncak Jaya di Mulia terbakar pada Jumat (20/6/2025). Polres Puncak Jaya Papua masih menyelidiki kasus terbakarnya bangunan pemerintahan itu.
Kapolres Puncak Jaya AKBP Achmad Fauzan mengatakan, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 00.15 WIT. Regu jaga Polres Puncak Jaya mendapatkan laporan dari pos jaga yang melaporkan telah terjadi kebakaran di Kantor Dinas Kesehatan.
Advertisement
BACA JUGA: KPK Duga Korupsi Dana Operasional Papua Rp1,2 Triliun Dibelikan Pesawat Jet Pribadi
Setelah mendapat laporan tersebut kemudian anggota yang piket mendatangi TKP bersama mobil pemadam kebakaran untuk memadamkan api, sejak kemudian kebakaran terjadi di Kantor DPRD Puncak Jaya.
Kemudian pukul 02.58 WIT, kembali terjadi kebakaran di Kantor Kementerian Keagamaan Kabupaten Puncak Jaya di Mulia.
"Kebakaran di tiga lokasi itu diduga dilakukan orang tak dikenal (OTK), dan Satuan Reskrim Polres Puncak Jaya telah melakukan olah TKP di tiga unit bangunan yang dibakar, " kata Kapolres Puncak Jaya AKBP Ahmad Fauzan.
Dikatakan, pihaknya terus berupaya mengimbau seluruh masyarakat agar tetap tenang dan tidak lagi melakukan aksi bakar-bakar baik perumahan ataupun perkantoran karena itu dapat merugikan kita sendiri.
"Penyidik berupaya mengungkap pelaku pembakaran tiga unit perkantoran di Mulia," kata Kapolres Puncak Jaya AKBP Ahmad Fauzan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Bupati Banyuwangi Dukung Rencana Baru Proyek Kereta Cepat Whoosh
- Hanyut di Sungai Jolinggo Kendal, Tiga Mahasiswa KKN UIN Semarang MD
- Prabowo Minta Pintu Pelintasan Diperbarui Cegah Kecelakaan Kereta Api
- Uang Judi Online di Indonesia Kalahkan Nilai Korupsi
- Jonan Bantah Diberi Tawaran Menteri Seusai Temui Prabowo
Advertisement
Bupati Gunungkidul Ingin Pantai Sepanjang Seperti Jimbaran Bali
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal SIM Keliling Polda DIY Hari Ini Selasa 4 November 2025
- Jadwal KA Bandara YIA Hari Ini Selasa 4 November 2025
- Jadwal KRL dari Solo ke Jogja Hari Ini Selasa 4 November 2025
- Jadwal SIM Keliling Kulonprogo Selasa 4 November 2025
- FIFA Tolak Banding FAM Terkait Pemalsuan Dokumen 7 Pemain Naturalisasi
- Jadwal SIM Keliling Kota Jogja Selasa 4 November 2025
- Jadwal Kereta Api Prameks Selasa 4 November 2025
Advertisement
Advertisement



