Advertisement
Kisah Dramatis, Tm SAR Gabungan Selamatkan Kucing dari Dalam Sumur
Tim SAR gabungan mengevakuasi kucing di dalam sumur dengan kedalaman delapan meter di wilayah Dukuh Kebonrejo, Desa Mlale, Kecamatan Jenar, Sragen, Senin (12/5/2025). - Istimewa/Damkar Sragen.
Advertisement
Harianjogja, SRAGEN—Tim gabungan search and rescue (SAR) tak hanya mengevakuasi manusia ketika terjadi bencana. Tim SAR gabungan saat mengevakuasi seekor kucing yang terjatuh di dalam sumur dengan kedalaman delapan meter di wilayah Dukuh Kebonrejo, Desa Mlale, Kecamatan Jenar, Sragen, Senin (12/5/2025).
Tim gabungan itu terdiri atas Pemadam Kebakaran (Damkar) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Sragen, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), SAR Himalawu, serta dibantu perangkat desa dan warga setempat.
Advertisement
Anggota BPBD Sragen, Joko, menyampaikan kucing yang dievakuasi itu merupakan jenis kucing kampung. Proses evakuasinya, jelas dia, mulai dari mengecet alat dan perlengkapan sampai berhasil mengevakuasi kucing di permukaan sumur membutuhkan waktu selama 30 menit. Kucing berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat.
BACA JUGA: Jenazah Kolonel Antonius Hermawan Korban Ledakan Amunisi Dibawa ke Pakem Sleman Siang Ini
Kabid Damkar Satpol PP Sragen Tommy Isharyanto menyampaikan Tim Damkar menerjunkan regu dua di bawah koordinasi Budi Hartono. Kucing itu diketahui milik Arip Wibowo, 52, warga Dukuh Kebonrejo RT 012, Desa Mlale, Kecamatan Jenar, Sragen.
“Awalnya Arif mendengar ada suara kucing di dalam sumur. Kemudian Arif dan warga sekitar mencoba mengangkat kucing itu ke atas dengan cara manual. Warga mencoba memancing kucing itu dengan tali dan keranjang yang di dalamnya ada pakan. Mereka mencoba berulang kali tetap gagal,” ujarnya.
Tommy mengatakan kucing itu sudah dua hari di dalam sumur. Akhirnya warga meminta bantuan ke petugas Damkar Satpol PP Sragen. Kemudian Tim Damkar berkoordinasi dengan tim SAR lainnya untuk mendatangi lokasi lengkap dengan peralatan evakuasi.
BACA JUGA: Pembangunan Tol Jogja-Solo Ruas Trihanggo-Junction Sleman Dipercepat
“Kami berkolaborasi dengan BPBD dan SAR lainnya untuk evakuasi kucing itu. Akhirya kucing berhasil dievakuasi dalam kondisi masih hidup tetapi lemas. Kedalaman sumur itu sekitar delapan meter sehingga saat evakasi dibantu dengan tangki oksigen,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KPK Belum Tahan Yaqut dan Gus Alex, Tunggu Proses Lengkap
- Yaqut Resmi Jadi Tersangka Kasus Kuota Haji, Segini Daftar Kekayaannya
- Bahlil: Tambang untuk Ormas Tetap Jalan Meski Diuji MK
- Ketegangan Baru: Uni Eropa Kritik Klaim Donald Trump atas Greenland
- Pencurian Baut Rel di Blitar Ancam Keselamatan Kereta
Advertisement
Dua Pemancing Hilang di Pantai Wediombo, Pencarian Diperluas
Advertisement
Destinasi Favorit Terbaru di Sleman, Tebing Breksi Geser HeHa Forest
Advertisement
Berita Populer
- Toyota Yaris 2026 Resmi Meluncur, Tampil Modern Berjiwa Kaizen
- Kunjungan Wisata Kraton Jogja Turun Sepanjang 2025
- Longsor Gunung Sampah di Cebu Filipina: 1 Tewas, 38 Hilang
- Ekspor DIY Terkoreksi, Industri Pengolahan Masih Dominan
- Link Nonton Duel Persita vs Borneo FC, Berharap Dukungan Penonton
- Kasus Kuota Haji: Yaqut dan Gus Alex Resmi Tersangka
- Sabu Diselipkan di Kerah Sweater, Digagalkan Petugas Rutan Temanggung
Advertisement
Advertisement




