Advertisement
Banjir Bekasi, Ratusan Gardu Listrik PLN Dipadamkan Sementara

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Sebanyak 147 gardu listrik dipadamkan sementara oleh PT PLN (Persero) untuk distribusi wilayah Bekasi, Jawa, Barat, akibat banjir, Selasa (4/3/2025).
Manager Komunikasi dan TJSL PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat Nurmalitasari mengatakan, pemadaman listrik dilakukan di beberapa wilayah terdampak di daerah Bekasi Timur (Gg Mawar), Kelurahan Teluk Pucung, Perumahan Taman Narogong Indah, dan Perumahan Kemang Pratama.
Advertisement
Lalu, Kelurahan Rawalumbu, Kelurahan Kalibaru Medan Satria, Kampung Pisangan, Perumahan Taman Kebalen, dan Wilayah Babelan sementara terpaksa dipadamkan selama kondisi masih memungkinkan.
"Pemantauan di lapangan dilakukan PLN dengan mengerahkan 128 petugas yang memastikan kondisi di lapangan secara terus menerus untuk mengevaluasi keselamatan infrastruktur kelistrikan sebelum dilakukan penyalaan kembali," katanya melalui keterangan resmi.
Nurmalitasari mengatakan pemulihan aliran listrik dilakukan secara bertahap, dengan koordinasi intensif bersama pihak berwenang dan masyarakat setempat guna memastikan keselamatan semua pihak.
BACA JUGA: Nikita Mirzani Ditahan Polisi Terkait Dugaan Kasus Pemerasan kepada Dokter
Dia memastikan PLN akan terus memberikan update perkembangan kondisi di lapangan dan berupaya melakukan pemulihan secepat mungkin.
"PLN juga mengimbau kepada masyarakat di wilayah terdampak untuk selalu waspada terhadap potensi bahaya kelistrikan saat banjir dan segera melaporkannya melalui PLN Mobile atau Contact Center 123," katanya.
Banjir dengan tinggi hampir tiga meter menerjang wilayah Bekasi, Jawa Barat pada Selasa (4/3/2025). Beberapa lokasi yang terdampak banjir yakni Kecamatan Jatiasih, yang juga menjadi salah satu wilayah terdampak banjir terparah.
Rendaman air di Kecamatan Jatiasih mencapai ketinggian tiga meter dan lebih dari 10.000 kepala keluarga menjadi korban. Kemudian, Kawasan elit Grand Galaxy City juga terendam banjir dengan ketinggian mencapai 1,25 meter.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Presiden AS Donald Trump Cari Cara untuk Pecat Ketua The Fed Jerome Powell
- Ratusan Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek Saat Libur Panjang Paskah 2025
- Demi Redam Ancaman Tarif Trump, Indonesia Hendak Beli Alutsista dari AS?
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
Advertisement

Jaringan Nasional Indonesia Dideklarasikan di Jogja, Siap Mengawal Kebijakan Pemerintah
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan JKM untuk Ahli Waris Rois di Kalurahan Sriharjo Bantul
- DPR Janji Pembahasan RKUHAP Dilakukan Transparan
- Batas Waktu Pelunasan Biaya Haji Diperpanjang hingga 25 April 2025
- Warga Rempang yang Mau Relokasi Tanjung Banon Terus Bertambah, BP Batam Percepat Pembangunan Hunian
- Pakar Hukum UI Nilai LaNyalla Jadi "Target" KPK, Ini Alasannya
- Demi Redam Ancaman Tarif Trump, Indonesia Hendak Beli Alutsista dari AS?
- Dukung Pelestarian Sejarah dan Budaya, Kemenkum Hadiri Kirab Akbar Ritual Budaya dan Perayaan HUT YM Makco Thian Siang Sing Bo
Advertisement