Pilgub Jateng 2024: PKS Janjikan 1,6 Juta Suara untuk Ahmad Luthfi-Taj Yasin melalui Gerakan Ketok Pintu
Advertisement
Harianjogja, SEMARANG - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Tengah (Jateng) menjanjikan 1,6 juta suara untuk pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin atau Gus Yasin, pada Pilgub Jateng 2024. Upaya itu akan direalisasikan PKS Jateng melalui Gerakan Ketok Pintu.
Ketua DPW PKS Jateng, Muhammad Afif, mengatakan PKS Jateng di Pileg 2024 lalu mendapatkan suara sebanyak 1,621 juta. Suara itu akan dirawat dan diarahkan untuk memenangkan Ahmad Luthfi dan Gus Yasin. Untuk itu sejumlah upaya sudah dilakukan di tingkat bawah.
Advertisement
"Saat PKS sudah menyatakan bergabung dan mengusung maka kita akan all out kerja keras bertekad memenangkan," kata Muhammad Afif di acara konsolidasi bersama kader penggerak di Hotel Candi Kota Semarang, Senin (16/9/2024).
Sejumlah gerakan penguatan pemenangan telah dilakukan PKS. Di antaranya adalah Gerakan Ketok Pintu ke masyarakat untuk menyosialisasikan Ahmad Luthfi dan Gus Yasin. Sosialisasi dalam bentuk bagi-bagi stiker, pemasangan baliho hingga konsolidasi di level kader penggerak.
Ia menekankan masyarakat Jateng tidak boleh sembarangan memilih pemimpin. Gubernur dan Wakil Gubernur yang dipilih harus paham dengan tantangan yang dihadapi provinsi ini, mulai dari menurunkan angka kemiskinan hingga perbaikan kondisi lingkungan.
Di acara tersebut, kader penggerak PKS menyatakan diri siap memenangkan pasangan Ahmad Luthfi-Gus Yasin di Pilgub Jateng 2024. Harapannya, PKS bisa menyumbang minimal suara kemenangan yang sama dengan di Pileg lalu.
Sementara itu, Calon Gubernur Jateng, Ahmad Luthfi, mengatakan pertarungan di Pilgub jelas berbeda dengan Pilgub, Pilwalkot, maupun Pileg. Peta pertarungan lebih luas dan perlu keseriusan hingga level bawah.
Untuk itu, ia mengajak pada semua parpol pendukung untuk ikut terus bergerak bersama. Bukan hanya saat pertarungan saja, namun ia juga memastikan mengajak semua parpol untuk ikut membangun Jateng jika diberikan amanah memimpin Jawa Tengah.
"Semua harus punya andil, punya sense of belonging [rasa memiliki]. Mari bergerak bersama untuk mewujudkan Jawa Tengah lebih maju lebih sejahtera," kata Ahmad Luthfi.
BACA JUGA:Â Menangkan Ahmad Luthfi-Taj Yasin, AAJ All Out Siapkan Kerja Lapangan
Ia juga mengingatkan pada semua pendukung agar tak jemawa. Apalagi didukung koalisi besar dengan 15 parpol pengusung dan pendukung. Di sisi lain, ia juga mengucapkan terima kasih untuk semua parpol yang telah bekerja memberikan dukungan. Tidak hanya PKS saja, namun juga parpo-parpol lain seperti Gerindra, Golkar dan PKB.
Sementara itu, Gus Yasin mengatakan dirinya terjun kembali di Pilgub Jateng dengan komitmen ingin memajukan pesantren, pendidikan dan agama. Untuk itu ia siap ngopeni dan nglakoni sebagaimana tagline pasangan ini.
Selanjutnya, upaya pemenangan harus sudah mulai digas. Lantaran waktu hingga hari H coblosan sudah semakin berkurang. Maka konsolidasi mesti terus dilakukan dan dilanjutkan dengan kerja di lapangan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : espos.id
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Pilkada 2024, Kampanye Akbar di Sleman Hanya Dilakukan Dua Kali
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Diskop UKM DIY Raih Juara III Kompetisi Sinopadik 2024 di Palangkaraya
- Ketua MPR: Presiden Prabowo Disegani Saat Tampil di G20 Paparkan Hilirisasi SDA
- BRIN Usulkan Pemanfaatan Data Satelit dan Kecerdasan Buatan untuk Penanganan Bencana
- Anies Baswedan Diprediksi Mampu Dongkrak Elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno
- Inggris Dukung Indonesia Tambah Kapal Tangkap Ikan
- Presiden Prabowo dan PM Inggris Sepakat Dukung Gencatan Senjata di Gaza
- RUU Tax Amnesty Tiba-tiba Masuk Prolegnas, Pengamat: Prioritas Saat Ini Justru RUU Perampasan Aset
Advertisement
Advertisement