Advertisement

Promo November

Kaesang Masih Bingung Milih Jakarta atau Jawa Tengah di Pilkada 2024

Newswire
Sabtu, 20 Juli 2024 - 22:17 WIB
Abdul Hamied Razak
Kaesang Masih Bingung Milih Jakarta atau Jawa Tengah di Pilkada 2024 Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep - ist - Antara

Advertisement

Harianjogja.com, SEMARANG—Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep belum menentukan pilihan apakah maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Tengah atau Jakarta.

Menurut Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ini, persaingan baik di Jakarta maupun Jawa Tengah ketat.

Advertisement

"Survei saya di DKI kan kecil. Terakhir Litbang Kompas di angka satu. Alhamdulillah, di Jateng dengan tidak ada foto, tidak ada baliho, tidak ada 'billboard', Alhamdulillah nomor satu di Jateng," katanya, saat peresmian Kantor DPD PSI Kota Semarang, Sabtu (20/7/2024).

BACA JUGA: Kaesang: Jateng Butuh Pemimpin yang Mampu Menyelesaikan Masalah

Namun, mengenai keputusan untuk maju di pilkada mana, Kaesang meminta untuk menunggu kabar selanjutnya pada Agustus atau saat tahapan pendaftaran Pilkada Serentak 2024.

"Tunggu nanti, ya, di bulan Agustus saat pendaftaran. Kalaupun saya mendaftar di Jateng, pasti ketemu lagi nanti. Peluang menang, Alhamdulillah sangat besar di Jawa Tengah," katanya.

Menanggapi kemungkinan berduet dengan Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi di Pilgub Jateng 2024, ia mengatakan bahwa Luthfi adalah sosok yang pantas menjadi Gubernur Jateng.

"Kita lihat lagi bahwa Provinsi Jateng ini sangat besar dan Pak Ahmad Luthfi sendiri juga sebagai Kapolda sudah pernah, yang beliau lakukan sudah banyak, khususnya di Jateng," katanya.

BACA JUGA: Pengamat Sebut Kaesang Lawan Seimbang Anies di Pilkada Jakarta

Akan tetapi, Kaesang kembali menegaskan untuk meminta menunggu terkait keputusannya untuk maju di pilkada mana, sebagai apa, dan dengan siapa, termasuk jika pun maju di Jateng bersama Ahmad Luthfi.

"Saya rasa beliau memang pantas menjadi gubernur di Jateng untuk periode selanjutnya. Tapi, balik lagi, untuk masalah Luthfi-Kaesang atau Kaesang- Luthfi, lihat nanti ya," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Viral Aksi Mesum Parkiran Abu Bakar Ali Jogja, Satpol PP Dorong Adanya Kontrol Sosial

Jogja
| Kamis, 21 November 2024, 19:17 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement