Advertisement
Kelompok Gangster Resahkan Warga Ditangkap Polisi

Advertisement
Harianjogja.com, TANGERANG—Kepolisian Resor (Polres) Tangerang Selatan, Polda Metro Jaya, menangkap sejumlah anggota gangster yang meresahkan warga di Kawasan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.
Kapolsek Kelapa Dua Kompol Stanlly Soselisa di Tangerang, Minggu mengatakan bahwa sejumlah anggota gangster itu diamankan pihaknya setelah melakukan aksi penyerangan terhadap warga setempat.
Advertisement
"Benar beberapa sudah ditangkap," ucap Stanlly dikutip Antara Minggu (23/6/2024).
BACA JUGA : Belasan Anggota Geng Motor di Semarang Ditangkap Polisi, Sebagian Besar Pelajar SMK
Pihak kepolisian belum bisa menerangkan perihal kronologi dan motif dari insiden penyerangan terhadap warga Kelapa Dua tersebut, dikarenakan masih dalam proses penyelidikan dan pengembangan. "Nanti kita sampaikan kalau kalau proses penyelidikan selesai," ujarnya.
Sebelumnya, aksi gangster yang menggunakan senjata tajam jenis celurit menyasar ke pemukiman warga di kawasan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang pada Jumat (21/6/2024). Bahkan dalam insiden itu ada satu warga yang dirampas kelompok gangster tersebut.
Salah satu korban, Arabia, 29, mengatakan dirinya telah menjadi korban dari aksi kriminalitas itu. Bahkan motornya telah dirampas kelompok gangster tersebut.
BACA JUGA : Puluhan Gengster Bersenjata di Kota Semarang Tajam Diringkus Polisi
"Terus teman saya ditembaki petasan dan mau di bacok. Teman saya langsung turun dari motor, lalu motornya di ambil sama gengster," ujar dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Profil Wakil Bupati Garut Luthfianisa Putri Karlina yang Hari Ini Menikah dengan Anak Pertama Dedi Mulyadi
- Siap-siap, Indonesia akan Dibanjiri Produk AS, Usai Trump Berlakukan Tarif Impor 19 Persen
- Syarat dan Cara Mendaftar Beasiswa Unggulan 2025
- Kepala BNN Larang Anggotanya Tangkap Pengguna Narkoba
- Gempa Lombok M4,5 Terasa hingga Bali, Kedalaman 12 Km
Advertisement

Pemkab Gunungkidul Gelar Pasar Murah di Paliyan, Total 5 Ton Bahan Pokok
Advertisement

Berwisata di Tengah Bediding Saat Udara Dingin, Ini Tips Agar Tetap Sehat
Advertisement
Berita Populer
- Didampingi Hotman Paris, Nadiem Makarim Penuhi Panggilan Kejagung Terkait Korupsi Chromebook
- Rencana Pembangunan Rumah Subsidi Tipe 18/25 Dibatalkan, Ini Alasan dari Menteri PKP
- 27 Juli, Penerbangan Moskow-Pyongyang Dibuka
- Situasi di Gaza Mengerikan, Sekjen PBB Desak Akses Bantuan Masuk
- 11 Korban Kapal Karam di Selat Sipora Ditemukan Dalam Kondisi Selamat
- DPR Desak Pemerintah Tuntaskan Kasus Beras Oplosan
- Diguncang Gempa Magnitudo 5,2, Sebanyak 38 Rumah Warga Poso Rusak
Advertisement
Advertisement