Advertisement
INFO MUDIK: JLS Kota Cilegon Dipenuhi Ceceran Pasir dan Berdebu Selama Sepekan Terakhir
Kendaraan melintas di JLS Kota Cilegon, Banten, Sabtu (30/3/2024). (ANTARA/ - Desi Purnama Sari)
Advertisement
Harianjogja.com, SERANG—Jalan Lingkar Selatan (JLS) Kota Cilegon, Banten, yang digunakan sebagai jalur mudik tujuan Pulau Sumatera yang menyeberang melalui Pelabuhan PT Pelindo Ciwandan dipenuhi ceceran pasir dan berdebu. Kondisi ini sudah terjadi selama sepekan terakhir.
"Kalau setahu saya banyak debu gini belum lama ya sekitar sepekan terakhir, karena kebetulan memang saya juga sering lewat sini," kata Nurdin salah seorang warga di Kota Cilegon, Banten, Sabtu (30/3/2024).
Advertisement
Menurutnya kondisi ini sangat mengganggu dan membahayakan bagi pengguna jalan khususnya kendaraan roda dua. Terlebih jalur ini juga direncanakan akan menjadi jalur mudik bagi kendaraan roda dua.
"Sangat membahayakan apalagi kalau pulang kerja malem di sini jalannya gelap ditambah banyak ceceran pasir jalanannya, jadi harus bener-bener hati-hati. Soalnya banyak juga yang udah jatuh di sini," katanya.
Baca Juga
Tim SAR Sisir Sungai untuk Cari Satu Karyawan yang Terseret Banjir di Cilegon
Optimalkan Jalur Pansela, Kementerian PUPR Segera Perbaiki Jalan Daendels
Kemenhub Buka Mudik Motor Gratis Lebaran 2024, Ini Syarat & Ketentuannya
Nurdin berharap pemerintah daerah mampu memperbaiki dan membersihkan JLS dari ceceran pasir guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada pengguna jalan terutama roda dua.
Sebelumnya Wali Kota Cilegon Helldy Agustian, telah melakukan pengecekan di JLS yang akan digunakan sebagai jalur mudik menuju Pelabuhan Ciwandan, Kota Cilegon. "Memang terdapat beberapa kerusakan jalan dan adanya genangan air di sejumlah titik, tapi kami pastikan akan segera melakukan perbaikan, sehingga bisa dilalui pemudik dengan aman," katanya.
Selain itu, pihaknya juga akan menyalakan penerangan jalan umum (PJU) yang ada di JLS serta mendirikan beberapa posko kesehatan untuk melayani pemudik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KemenPPPA Soroti Trauma Korban Penjambretan di Sleman
- Ketua KPK Ungkap Pola Baru OTT, Aliran Dana Kini Disamarkan
- Kalah di Pemilu Paruh Waktu 2026 Bisa Bikin Donald Trump Dimakzulkan
- Pesawat Smart Air Jatuh di Nabire, Diduga Gagal Lepas Landas
- Dugaan Tak Profesional, Tim SIRI Kejagung Periksa Sejumlah Kajari
Advertisement
Pemadaman Listrik Hari Ini: Wonosari, Wates, Sleman dan Kota Jogja
Advertisement
Wisata Bunga Sakura Asia Jadi Tren, Ini 5 Destinasi Favorit 2026
Advertisement
Berita Populer
- Bus DAMRI Jogja-YIA, Cek Jadwal Lengkap 28 Januari 2026
- Cuaca DIY Selasa 27 Januari: Semua Wilayah DIY Hujan Ringan
- Jadwal SIM Corner Jogja di Mal, 28 Januari 2026
- Como 1907 Kejutkan Artemio Franchi, Fiorentina Tersingkir dari Coppa
- Jadwal SIM Keliling di Sleman 28 Januari 2026, Cek Lokasinya
- Maarten Paes Selangkah Lagi Berseragam Ajax Amsterdam
- Cek Jadwal SIM Keliling di Gunungkidul Hari Ini, Rabu 28 Januari 2026
Advertisement
Advertisement



