Advertisement
Tuban Kembali Diguncang Gempa, Kali Ini M 6,5!
BMKG merilis pernyataan resmi mengenai gempa di Tuban, Jumat (22/3 - 2024). Istimewa
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa magnitudo 6,5 terjadi di Tuban, Jawa Timur. BMKG menyatakan pusat gempa kali ini di 130 KM Timur Laut Tuban, Jawa Timur di kedalaman 10 kilometer pada pujul 15.52 WIB. Kemungkinan masih terjadi gempa susulan.
"Gempa Mag:6.5, 22-Mar-24 15:52:58 WIB, Lok:5.76 LS,112.33 BT (130 km TimurLaut TUBAN-JATIM), Kedlmn:10 Km," tulis BMKG seperti dikutip dari akun media sosial X @infoBMKG, Jumat (22/3/2024).
Advertisement
BMKG menyatakan gempa tersebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami. Namun, masyarakat diimbau untuk mewaspadai gempa susulan yang mungkin terjadi.
Baca Juga
Gempa Magnitudo 6 di Tuban Tak Berpotensi Tsunami, Berikut Penjelasan BMKG
BMKG Catat 20 Kali Gempa Susulan di Tuban, Paling Besar Magnitudo 5,3
Gempa Magnitudo 6,0 Guncang Tuban Jawa Timur Siang Ini
Diberitakan sebelumnya, gempa magnitudo 6,0 mengguncang Tuban pada Jumat (22/3/2024) pukul 11:22:45. BMKG kemudian mengupdate gempa tersebut berkekuatan M 5,9.
Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG, Daryono, mengatakan hasil analisis BMKG menunjukkan gempa bumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo M 5,9. Episenter gempa bumi terletak pada koordinat 5,79° LS ; 112,32° BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 126 kilometer arah Timur Laut Tuban, Jawa Timur pada kedalaman 10 kilometer.
"Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat adanya aktivitas sesar aktif di laut Jawa," ujar Daryono dalam keterangannya, Jumat (22/3/2024).
Lebih lanjut, dia menuturkan hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan gempa bumi memiliki mekanisme pergerakan geser (strike-slip). “Kepada masyarakat diimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Pengendara Motor Tewas di Kecelakaan Beruntun di Sewon Bantul
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Longsor Tambang Ilegal di Kongo Tewaskan 32 Orang
- Malaysia Klaim Masuk Negara dengan Tarif Internet Termurah
- Marc Marquez Juara Dunia, Ini Klasemen MotoGP 2025
- Longsor Banjarnegara, 27 Warga Tertimbun dan 823 Mengungsi
- UTY Terapkan Augmented Reality dan IoT di SMK Smart Al Muhsin Krapyak
- Ini Sasaran Utama Operasi Zebra Progo 2025 di DIY
- KPK Periksa 12 Saksi Kasus Korupsi Kuota Haji
Advertisement
Advertisement




