Advertisement
Polisi Menggeledah Rumah Ketua KPK Firli Bahuri

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Penyidik Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri menggeledah rumah Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri.
Kabar tersebut dikonfirmasi oleh Ketua RT kawasan rumah Firli di Bekasi, Rony Napitupulu. Dia menyampaikan bahwa saat ini pihak kepolisian tengah berkumpul di rumah Firli. "Ada, ada penggeledahan," kata ketua RT, Rony Napitupulu saat dihubungi, Kamis (26/10/2023).
Advertisement
Secara terpisah, Bisnis.com, jaringan Harianjogja.com, sudah mencoba untuk melakukan konfirmasi kabar tersebut ke Direktur Reskrimsus Polda Metro Jaya Ade Safri Simanjuntak. Namun, Ade hingga berita ini dinaikkan belum memberikan respons.
Sebagai informasi, mantan Kapolda Sumatera Selatan itu sebelumnya telah melakukan pemeriksaan di Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri. Ketua KPK Firli diperiksa oleh tim penyidik gabungan Bareskrim dan Polda Metro Jaya selama tujuh jam.
BACA JUGA: Tubuh Bisa Kekurangan Protein, Kenali Tandanya
Firli diperiksa terkait kasus dugaan pemerasan pimpinan KPK dalam penanganan perkara di lingkungan Kementerian Pertanian (Kementan). Adapun, materi lainnya yang dikonfirmasi oleh penyidik yaitu tentang foto pertemuan foto Firli dengan eks Mentan Syahrul Yasin Limpo.
Ade menyampaikan hasil dari pemeriksaan kali ini akan menjadi bahan untuk memperkuat proses penyidikan. Di sisi lain, Firli juga bakal dipanggil kembali apabila masih diperlukan keterangannya dalam kasus ini.
"Hasil pemeriksaan hari ini terhadap FB selaku Ketua KPK akan menjadi bahan konsolidasi apakah keterangan FB cukup atau masih dibutuhkan keterangan lain. Kalau masih dibutuhkan akan dilakukan lagi," ujar Ade belum lama ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Penerima Bansos Terlibat Judol, Wakil Ketua MPR: Layak Diganti
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
Advertisement

10 SD Tidak Dapat Murid Baru di Gunungkidul Tak Langsung Ditutup
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Jaksa Sebut Tom Lembong Tak Terima Uang, Tapi Kebijakannya Untungkan 10 Pihak
Advertisement
Advertisement