Advertisement
Kemenlu Ungkap Kabar Terbaru Nasib 282 WNI di Libya Pascabanjir Besar
Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kementerian Luar Negeri RI Judha Nugraha. - JIBI/Istimewa
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) memperbarui informasi terkini kondisi warga negara Indonesia (WNI) di Libya timur pascamusibah banjir besar, Senin (11/9/2023).
"Sampai hari ini, tidak terdapat informasi adanya WNI yang menjadi korban banjir besar di Libya timur," ujar Direktur Perlindungan WNI Kemlu RI Judha Nugraha dalam keterangan resmi, Selasa (12/9/2023).
Advertisement
Dia memastikan bahwa Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Tripoli terus melakukan komunikasi dengan otoritas di Libya timur dan komunitas masyarakat Indonesia.
Lebih lanjut, dia menyatakan bahwa sebagian besar WNI di Libya yang tercatat di database KBRI Tripoli sebanyak 282 orang, dan mayoritas bertempat tinggal di Libya barat.
BACA JUGA: 2000 Orang Tewas dan Ribuan Hilang Dalam Banjir Bandang di Libya Timur
Selain itu, Judha mengatakan bahwa pemerintah Libya telah menetapkan status siaga atau darurat akibat bencana banjir besar tersebut, dan operasi pencarian serta penyelamatan hingga kini masih berlangsung. "Hingga saat ini [12 September, dini hari waktu setempat] dilaporkan bahwa bencana tersebut merenggut sekitar 2.000 orang," tambahnya.
Kemudian, dia mengatakan bahwa KBRI Tripoli terus memantau perkembangan di lapangan, dan telah mengeluarkan imbauan. "KBRI memberikan imbauan melalui jejaring masyarakat agar WNI di wilayah tersebut meningkatkan kewaspadaan dan terus memantau prakiraan cuaca melalui media resmi pemerintah," lanjutnya.
Sumber: Bisnis.com
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KLH Siapkan Gugatan Triliunan Perusahaan Pemicu Banjir Sumatera
- Anwar Ibrahim Umumkan Malaysia Ikut Misi Kemanusiaan Gaza
- Indonesia Pulangkan 27.768 WNI dari Konflik dan Kejahatan Global
- Iran Memanas, Reza Pahlavi Ungkap Peta Jalan Transisi
- Kisah Inspiratif: Penjual Es Kelapa Daftarkan 24 Keluarga untuk Haji
Advertisement
Pedagang Pantai Sepanjang Keluhkan Parkir dan Air Bersih
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Bus DAMRI Karimunjawa Resmi Beroperasi, Tarif Rp7.000
- Putri KW Lolos 16 Besar India Open 2026 Usai Kalahkan Li
- Hujan Angin Terjang Bantul, Puluhan Pohon Tumbang di 8 Wilayah
- Restrukturisasi Citigroup, 1.000 Karyawan Kena PHK Januari 2026
- Drama Real Madrid: Mbappe, Alonso, dan Pemecatan
- Van Gastel: Persija, Persib, dan Borneo Lawan Terberat PSIM Jogja
- Siri Pakai Google Gemini, Elon Musk Soroti Dominasi AI
Advertisement
Advertisement




