Advertisement
Pengembangan Layanan Kesehatan Berkelanjutan Bertumpu pada 3 Hal
Ilustrasi cek kesehatan. - freepik
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) RI Dante Saksono Harbuwono mengungkapkan tiga hal penting yang harus dilakukan oleh negara-negara ASEAN untuk dapat membentuk layanan kesehatan yang berkelanjutan.
"Pertama, yaitu dengan memperkuat upaya promosi kesehatan," kata Wamenkes Dante Saksono Harbuwono dalam acara ASEAN+ Youth Summit 2023 yang diikuti secara daring di Jakarta, Jumat (8/9/2023).
Advertisement
Untuk menciptakannya, kata Wamenkes, negara-negara di ASEAN perlu mengubah sudut pandang penanggulangan penyakit dari kuratif pengobatan menjadi pencegahan, layanan kesehatan yang eksklusif menjadi inklusif, serta menjadikan program tidak hanya sebagai program, namun juga sebagai pergerakan.
Menurutnya, ASEAN perlu mengambil contoh baik dari India dan Kuba, sebagai negara yang memiliki pengeluaran belanja kesehatan yang lebih kecil dari Produk Domestik Bruto (PDB)-nya.
"Mengapa bisa? Karena mereka memperkuat upaya promosi kesehatan untuk dapat mencegah penyakit daripada mengobati penyakit tersebut," ungkapnya.
BACA JUGA: Youtube Segera Menyediakan Layanan Bermain Game
Promosi kesehatan, kata Wamenkes, termasuk di antaranya vaksinasi, gaya hidup sehat, pendidikan kesehatan, serta deteksi dini dalam menghadapi sejumlah penyakit tertentu.
Kedua, sambungnya, adalah peningkatan digitalisasi layanan kesehatan, karena merupakan upaya dalam pemenuhan hal esensial bagi fasilitas pelayanan kesehatan.
"Digitalisasi turut membantu dalam menyediakan data komprehensif untuk membuat kebijakan kesehatan berdasarkan kasus, alokasi sumber daya, serta mengidentifikasi disparitas layanan kesehatan," ujarnya.
Ketiga, kata Wamenkes, adalah dengan membuat kebijakan kesehatan yang mampu menciptakan layanan kesehatan yang berkelanjutan, setara, dan berkualitas bagi setiap orang.
Oleh karena itu Wamenkes mengajak kepada para delegasi yang hadir untuk bersama sama menciptakan sebuah gerakan yang dapat mewujudkan perubahan yang nyata, untuk masa depan yang lebih cerah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Musda Molor, Perebutan Ketua Golkar Gunungkidul Memanas
Advertisement
Korea Selatan Perpanjang Bebas Biaya Visa hingga Juni 2026
Advertisement
Berita Populer
- Gunungkidul Catat Surplus Beras 116 Ribu Ton di 2025
- Hari Ke-10, Jenazah WNA Spanyol Korban Kapal Tenggelam Ditemukan
- Malut United Unggul 3-0 atas PSBS Biak di Stadion Kie Raha
- Viral di Medsos, Kasus Pencurian Celana Dalam Wanita di Bantul Selesai
- Jalan di Padukuhan Wunut Bantul yang Sempat Putus Kembali Tersambung
- Derbi Catalunya Milik Barca, Flick Puas Tapi Tetap Soroti Evaluasi
- AS Akui Operasi Absolute Resolve Venezuela Direncanakan Berbulan-bulan
Advertisement
Advertisement



