Advertisement
Batal Impor KRL Bekas, Kemenhub Siapkan Skema Retrofit

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengkonfirmasi proses retrofit rangkaian KRL eksisting milik PT Kereta Commuter Indonesia atau KAI Commuter akan dimulai pada 2023 ini.
Direktur Jenderal Perkeretaapian Kemenhub Risal Wasal berencana untuk meretrofit sebanyak 4 rangkaian kereta (trainset) setiap tahunnya hingga seluruh kereta selesai direvitalisasi.
Advertisement
Proses ini akan dibarengi dengan penambahan rangkaian kereta pada periode 2025-2026 mendatang. Rencananya, sebanyak 8 dari total 16 rangkaian baru yang telah dipesan KAI Commuter ke PT Industri Kereta Api atau Inka akan tiba pada 2025, dengan sisanya ditargetkan pada 2026.
BACA JUGA : Nyaman dan Tepat Waktu Bersama KRL Jogja Solo
“Jadi, sampai 2027 akan ada penambahan rangkaian kereta,” jelas Risal saat ditemui seusai rapat dengar pendapat dengan Komisi V DPR RI di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (5/7/2023).
Opsi retrofit dan pembelian kereta dari PT Inka juga dibarengi dengan upaya pemerintah untuk mengimpor 3 rangkaian kereta baru. Menurutnya, impor KRL tersebut dilakukan untuk mengisi slot cadangan rangkaian kereta.
Risal menerangkan, upaya impor juga berkaitan dengan optimalisasi layanan yang dilakukan oleh KAI Commuter. Dia menyebutkan, KAI Commuter harus mengoperasikan 101 rangkaian kereta untuk dapat melayani penumpang dengan optimal.
Dia melanjutkan, biaya pengadaan untuk impor KRL baru akan lebih tinggi bila dibandingkan dengan impor rangkaian bekas. Namun, Risal memastikan impor KRL baru tidak akan berpengaruh terhadap skema PSO yang diberikan pada KRL Jabodetabek.
“Biaya impor KRL baru memang akan lebih tinggi, tetapi seharusnya itu tidak akan berpengaruh ke PSO-nya,” jelasnya.
Lebih lanjut, Risal menuturkan upaya impor KRL baru dan juga peremajaan melalui opsi retrofit juga akan didanai melalui penyertaan modal negara (PMN). Kemenhub juga tengah menunggu usulan dari PT Kereta Api Indonesia (Persero) dan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi terkait besaran PMN.
Kemenhub belum menentukan jenis rangkaian kereta baru yang akan diimpor oleh Indonesia. Namun, dia memastikan rangkaian yang nantinya diimpor akan sesuai dengan karakteristik dan struktur rel yang ada di Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Demi Redam Ancaman Tarif Trump, Indonesia Hendak Beli Alutsista dari AS?
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Visualisasi Jalan Salib di Gereja Ini Kental dengan Sentuhan Budaya Jawa
- DAOP 1 Jakarta Operasikan 35 Perjalanan Tambahan Kereta Api pada Libur Paskah 2025
- Pemberangkatan 10 Calon Jemaah Haji Ilegal dari Bandara Soekarno-Hatta Digagalkan
- Merekam Mahasiswi Saat Mandi, Dokter PPDS di Jakarta Jadi Tersangka Kasus Pornografi
- Ratusan Tempat Pembuangan Sampah Terbuka di Indonesia Ditutup Paksa Pemerintah
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Potensi Zakat dan Wakap Tinggi, Menang Ingin Bentuk Lembaga Pengelolaan Dana Umat
Advertisement