Advertisement
Desmond Mahesa Meninggal Dunia
Ilustrasi. - Reuters
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra sekaligus Wakil Ketua Komisi III DPR Desmond Junaidi Mahesa tutup usia pada Sabtu.
BACA JUGA: Gerindra Sepakat Cawapres Prabowo dari PKB
Advertisement
Kabar dukacita itu dibenarkan oleh Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gerindra Habiburokhman yang sama-sama duduk di Komisi III DPR.
"Benar," kata Habiburokhman dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Sabtu (24/6/2023).
Berdasarkan informasi yang diterima, Desmond meninggal dunia di Rumah Sakit Mayapada, Jakarta.
"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun, telah meninggal dunia Desmond Mahesa di RS Mayapada Sabtu, 24 Juni 2023," tulis keterangan dalam informasi tersebut.
Adapun rumah duka tertera beralamat di kawasan Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Diketahui, pria kelahiran Banjarmasin, 12 Desember 1965, itu dikenal sebagai seorang mantan aktivis 1998 dan berkiprah di lembaga bantuan hukum sebelum akhirnya menjadi politisi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Syafiq Ridhan Ali, Korban Hilang Gunung Slamet Ditemukan Meninggal
- KLH Siapkan Gugatan Triliunan Perusahaan Pemicu Banjir Sumatera
- Anwar Ibrahim Umumkan Malaysia Ikut Misi Kemanusiaan Gaza
- Indonesia Pulangkan 27.768 WNI dari Konflik dan Kejahatan Global
- Iran Memanas, Reza Pahlavi Ungkap Peta Jalan Transisi
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Rakernas III IGRA 2026 Perkuat Peran Guru RA Nasional
- BNPB Catat 1.189 Korban Tewas Banjir dan Longsor di Sumatera
- Aduan Konsumen OJK DIY 2025 Naik Tajam, Didominasi Kredit dan Penipuan
- Harga Cabai Rawit Merah Rp50.200, Telur Ayam Rp32.550
- Prihatin dengan Kondisi Lansia, UAD Bentuk Kampung Lansia di Sedayu
- Alasan Keamanan, Wapres Gibran Tunda Kunjungan ke Yahukimo
- Angkasa Pura Siap Buka Penerbangan Tambahan di Bandara YIA
Advertisement
Advertisement





