Advertisement
Polisi Terapkan Pengamanan 3 Lapis di GBK
Poster resmi pertandingan Timnas Indonesia Vs Argentina pada laga 19 Juni 2023. - Foto / IG PSSI
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Polisi akan menerapkan pengamanan tiga lapis saat laga sepakbola FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senin (19/6/2023) malam ini.
Hal itu diungkapkan oleh Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Komarudin. “Sesuai ketentuan, ring satu sampai dengan ring tuga," kata Komarudin kepada wartawan, dikutip dari bisnis.com-jaringan harianjogja.com, Senin (19/6/2023).
Advertisement
Komarudin menjelaskan bahwa pengamanan ring satu ditujukan untuk mengamankan seluruh akses masuk ke dalam stadion. Lalu, untuk pengamanan ring dua digunakan untuk mengamankan seluruh akses menuju Ring Road Stadion Utama GBK.
"Ring tiga akan mengamankan seluruh kawasan GBK dan arus lalu lintas di luar GBK,” ujarnya.
Lebih lanjut, dirinya mengatakan bahwa nantinya pemeriksaan terhadap penonton akan dilakukan sesuai dengan ketentuan organisasi sepak bola dunia, yaitu FIFA.
Terjunkan lebih dari 5000 Personel
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo Wisno Andiko mengatakan bahwa total personel keamanan pada pengamanan hari ini sekitara 5.596 personel disiagakan.
“Total personel yang akan melalukan pengamanan adalah 5.596 personel untuk laga Argentina vs Indonesia” kata Trunoyudo kepada wartawan dikutip, Senin (19/6/2023).
Selain dari kepolisian, Trunoyudo juga mengatakan bahwa akan ada perbantuan dari pihak TNI dan juga pemerintah daerah (Pemda).
Trunoyudo menjabarkan untuk personel Polda Metro Jaya dan Polres sebanyak 5.253, BKO TNI 212 personel dan Pemda sebanyak 131 personel.
Dirinya juga menyebut bahwa dalam laga Indonesia vs Argentina ini akan ada rekayasa lalu lintas yang akan diberlakukan pada hari ini, khususnya di beberapa ruas jalan tertentu. “Rekayasa lalu linta pada hari ini nanti tentu bersifat situasional dibeberapa titik-titik yang menjadi titik masuk untuk para penonton,” ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Warga Gunungkidul Tertipu Renovasi Masjid, Bangunan Telanjur Dibongkar
Advertisement
Korea Selatan Perpanjang Bebas Biaya Visa hingga Juni 2026
Advertisement
Berita Populer
- 80 Tahun Jogja Ibu Kota RI, Eko Suwanto Ajak Warga Cinta Tanah Air
- Prabowo Bahas Proyek Hilirisasi Rp100 Triliun di Hambalang
- Pemkab Kulonprogo Lantik 25 Kepsek Baru
- Parlinka Project Amikom Edukasi Pola Asuh Positif Orang Tua Remaja
- Kementan Bentuk 33 Balai Besar Modernisasi Pertanian
- Walking Tour Telusuri Jejak Sejarah Simpang Lima Boyolali
- ADD Gunungkidul 2026 Tetap Rp123 Miliar Meski TKD Dipangkas
Advertisement
Advertisement



