Advertisement
Ledakan di Sebuah Apartemen, Puluhan Orang Terluka

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Lebih dari 30 orang terluka akibat ledakan di sebuah apartemen dekat Kota Dusseldorf, Jerman, kata polisi Kota Mettman, Jerman, Kamis (11/5/2023).
Sebelumnya pada hari itu, sebuah ledakan terjadi di sebuah apartemen di gedung bertingkat dekat Dusseldorf dan polisi mengindikasikan bahwa pihaknya telah menangkap orang yang diduga terlibat dalam ledakan tersebut.
Advertisement
BACA JUGA: Ledakan Terjadi di Magelang, Belasan Rumah Rusak
Tersangka diidentifikasi sebagai pria berusia 57 tahun yang merupakan pemilik apartemen tersebut, tempat satu jenazah ditemukan kemudian, kata polisi.
"Pagi ini, polisi kota Mettman dikirim ke gedung apartemen di Berliner Straße. Pria yang diduga tidak berdaya di sebuah apartemen lantai 11 adalah alasan pengarahan tersebut," kata kepolisian dalam pernyataan.
"Sementara pemadam kebakaran membuka pintu, pria tersebut tiba-tiba membuka pintu dari dalam. Segera setelah itu, terjadi ledakan tanpa alasan yang diketahui."
Kepolisian menambahkan bahwa tersangka menyalakan api setelah itu sehingga membuat para petugas sulit untuk masuk ke apartemen tersebut dan melakukan penyelidikan.
BACA JUGA: Dahsyat! Ledakan di Sleman yang Robohkan Rumah Warga Terdengar hingga 1 Kilometer
Kepolisian mengatakan bahwa perempuan polisi berusia 25 tahun dan pria polisi berusia 29 tahun terluka sebagai akibatnya. Kepolisian menambahkan bahwa luka-luka yang dialami kedua personel itu tidak mengancam jiwa.
Selain itu, tujuh pemadam kebakaran terluka dalam kejadian tersebut dan tiga di antaranya berada dalam kondisi kritis dan lainnya mengalami luka serius. Sebanyak 22 orang lainnya mengalami luka ringan, menurut polisi.
Kantor kejaksaan Dusseldorf sedang menyelidiki kejadian tersebut sebagai percobaan pembunuhan yang mengakibatkan beberapa orang mengalami luka, menurut pernyataan tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Insiden Kecelakaan Minubus vs Bus Rombongan Supporter Persebaya, Ini Komentar Menhub
- Belasan Wisatawan Teseret Ombak di Pantai Tiku Agam Sumatra Barat, 1 Meninggal Dunia
- Bandara IKN Siap Beroperasi untuk Pesawat Non-Komersial
- Hasil Seleksi Petugas Ibadah Haji 2025 Diumumkan Kemenag lewat Whatsapp
- Pakar Hukum Sebut SKCK Layak Dihapus, Ini Alasannya
Advertisement

Balai Budaya Minomartani: Ruang Masyarakat Meluapkan Ekspresinya
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- TNI Tembak 3 Polisi Terkait Sabung Ayam, Komnas HAM Desak Penindakan Hukum dengan Adil dan Transparan
- Gara-gara Tarif Trump, Rp2.847 Triliun Dana Pensiun di AS Hilang
- Pengamat: Pembantaian Pendulang Emas oleh KKB Termasuk Pelanggaran HAM Berat
- Tabrakan Kapal di Sungai Mahakam, 3 ABK Terlempar dan 1 Hilang
- Presiden Prabowo Ungkap Alasan Inisiasi Beasiswa Anak Palestina
- Pemudik 2025 Menurun 4,69 Persen, Menhub Klaim Tak Terkait Daya Beli
- Prabowo Temui Presiden Mesir, Bahas Isu Geopolitik dan Kemitraan Strategis
Advertisement