Advertisement
Lift Eror di Jakarta, 13 Orang Terjebak
Advertisement
Harianjogja.com, SOLO—Lift yang berada di Pakuwon Tower Casablanca, Jakarta Selatan macet atau eror Senin (8/5/2023). Insiden lift tersebut menyebabkan belasan orang terjebak. Beruntungnya tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
Insiden tersebut terjadi saat jam pulang kerja sekitar pukul 19.00 WIB.
Advertisement
Kapolsek Tebel Kompol Chitya Intania Kusnita mengatakan bahwa laporan lift di Pakuwon Tower mengalami macet sekitar pukul 19.15 WIB.
Akibatnya, sebanyak 13 karyawan terjebak di dalam 3 lift yang berbeda yakni pada H9 lantai 27, H8 lantai 6, dan H6 lantai 47.
Pada masing-masing lift memuat sembilan, tiga, dan satu orang yang terjebak. Beruntung pertugas dapat melakukan evakuasi secara cepat.
"Lift pertama sembilan orang berhasil dievakuasi, lift kedua ada tiga orang yang berhasil dievakuasi, dan lift ketiga ada satu orang karyawan kita," kata Building Manager Pakuwon Tower Casablanca, Agustius dilansir dari Antara, Senin.
Baca juga: Jadi Lokasi KTT Asean, Ini 8 Wisata Pantai Hits Labuan Bajo
Agustius menjelaskan saat itu lift mengalami macet sekitar pukul 18.45 WIB dan saat itu pihaknya belum mengetahui ada tiga unit lift yang mengalami galat (error).
Kemudian, dia juga mendengar ada suara dentuman dari beberapa orang yang berasal dari gedung dan pihaknya langsung memastikan kondisi tersebut.
Setelah dilakukan pengecekan, ditemukan ada tiga lift yang macet dan petugas langsung melakukan evakuasi secara manual."Yang membuat lama evakuasi lift ini berhenti di tengah-tengah jalurnya karena hanya ada high zone sama midzone serta tidak ada pintu di level midzone-nya," ucapnya.
"Lift ini dinyatakan aman kemudian tiba-tiba error dan tidak diketahui penyebabnya sehingga membuat orang panik," tegasnya.
Terlebih, saat pada evakuasi ada pula pegawai lainnya yang inisiatif melalui tangga darurat lantaran sejumlah lift dimatikan mengantisipasi tidak ada korban terjebak kembali.
Pihaknya juga memastikan untuk mengutamakan ibu hamil dan penyakit tertentu agar selamat dari kejadian tak diinginkan tersebut.
"Kami setiap bulan rutin perawatan untuk pemeriksaan keamanan dengan tim perawatan eksternal dan internal," tutupnya.
Pada akhir keterangannya, Agus menyatakan gedung Pakuwon Tower Casablanca pada Selasa (9/5/2023) besok tetap dibuka, namun kemungkinan ada beberapa lift yang tidak dijalankan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Siap-siap Gobyos! Ini Rekomendasi Warung Oseng Mercon di Jogja
Advertisement
Berita Populer
- Jangan Diam, Sandiaga Diminta Segera Respons Kasus Bule Langgar Etika di Bali
- Jaring Pemilih Pemula, Ganjar Mulai Dalami Karakter Gen Z
- Diresmikan 2 Juni, KRI Bung Karno Punya Persenjataan Lebih Lengkap
- Jual Beli Mobil Bekas L300 Nggak Pernah Rugi, Kini Banyak Dilirik Milenial
- Waduh! Presiden AS Joe Biden Jatuh, Begini Kondisinya...
- Motor Yogyakarta Nantikan Karya Generasi Muda dalam AHMBS 2023
- Alhamdulillah! 1.897 Calon Haji Indonesia Tiba di Mekkah
Advertisement
Advertisement