Advertisement
Pilpres 2024, PKS: Pendamping Anies Sangat Mungkin dari Luar Koalisi

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menegaskan sosok calon wakil presiden (cawapres) Anies Baswedan untuk Pilpres 2024 sangat mungkin dari luar koalisi.
PKS bersama Partai NasDem dan Partai Demokrat sudah mengusung Anies menjadi bakal calon presiden (capres) untuk Pilpres 2024. Ketiganya sudah membentuk Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP).
Advertisement
Meski begitu, kini mereka belum menentukan siapa cawapres yang akan mendampingi Anies. Presiden PKS Ahmad Syaikhu pun mengungkapkan sosok cawapres untuk Anies tak meski berasal dari partai yang tergabung dalam KPP. Sosok luar koalisi, lanjutnya, sangat mungkin menjadi cawapres Anies.
"Ya, sangat mungkin [cawapres Anies dari luar koalisi]," ujar Syaikhu di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan, Sabtu (6/5/2023).
Baca juga: Alasan Jokowi Tak Mau Gunakan Jalur yang Disiapkan di Lampung
Dia menjelaskan, tujuan KPP ingin agar Anies menang pada Pilpres 2024. Oleh sebab itu, jika tokoh eksternal yang punya elektabilitas tinggi bersedia menjadi cawapres Anies maka akan sangat dipertimbangkan.
"Kami ingin Pak Anies ini bukan hanya sekedar satu berhenti mengusung yah, kami ingin menang. Untuk menang itu tadi faktornya bisa jadi yang punya elektoral mungkin bukan orang partai, sangat-sangat terbuka," jelasnya.
Syaikhu mengakui kandidat cawapres Anies sudah mengerucut kelima nama. Dia tak memungkiri jika ada tokoh eksternal yang masuk dalam lima kandidat cawapres Anies itu.
Nantinya, setiap pimpinan Partai NasDem, Partai Demokrat, dan juga PKS akan kembali menyaring siapa cawapres yang paling cocok untuk Anies di Pilpres 2024. Meski begitu, nantinya keputusan final dalam pemilihan cawapres ada di tangan Anies sendiri. "Saya sebagai presiden partai akan menyaring siapa cawapres yang akan bersanding dengan Pak Anies. Kami musyawarahkan di Majelis Syura dan kami akan sodorkan kepada Pak Anies untuk menjadi pendamping dengan berbagai rasionalitas," ungkap Syaikhu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Satgas Koperasi Merah Putih Resmi Dibentuk, Zulkifli Hasan Jabat Ketua
- Selain GBK, Hotel Sultan hingga TMII Juga Bakal Dikelola Danantara
- Puluhan Warga Badui Digigit Ular Berbisa, 2 Meninggal Dunia
- Aduan Konten Judi Online Mencapai 1,3 Juta
- Tunjangan Guru Non ASN pada RA dan Madrasah Cair Juni 2025, Segini Besarannya
Advertisement

Disdikpora DIY Paparkan Cara Guru di Jogja Bocorkan Soal ASPD
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Puluhan Preman di Serang Diringkus Polisi, Paling Banyak Anggota Ormas
- Jawa Barat dan Riau Jadi Pilot Project Zero ODOL
- Pegadaian Edukasi Pegawai Istana Kepresidenan soal Investasi Emas
- Kemensos Sebut 66 Sekolah Rakyat Siap Berdiri Tahun Ini
- Aduan Konten Judi Online Mencapai 1,3 Juta
- PPATK Sebut Perputaran Dana Judi Online Bisa Tembus Rp150,36 Triliun Selama 2025
- Akhirnya, Paus ke-267 Gereja Katolik Terpilih
Advertisement