Advertisement
Viral Tiket Mudik Gratis Dijual di Media Sosial, Kebangetan
Advertisement
Harianjogja.com, SOLO—Pemerintah rutin memberikan program mudik gratis. Sayangnya calo yang memanfaatkan program mudik gratis ini untuk kepentingan pribadi.
Di media sosial beredar tiket mudik gratis pemerintah yang dijual kembali. Meski tak disebutkan secara pasti harganya, namun para calo ini terlihat memiliki kuota tiket yang banyak.
Advertisement
Penjualan tiket mudik gratis ini menjadi viral setelah dibagikan oleh akun Twitter @BisKota_. Ia membagikan beberapa tangkapan layar oknum penjual tiket mudik gratis.
BACA JUGA: Tahun Ini Pemda DIY Tidak Menggelar Mudik Gratis
Salah satu tiket mudik gratis yang dijual yakni merupakan program dari Polri Presisi Tahun 2023 tujuan Madiun dari Jakarta.
Tampak pendaftaran tiket itu dilakukan di Samsat Kelapa Dua, dengan tanggal keberangkatan Selasa (18/4/2023).
“Buwat yg serius cari tiket aja..bukan calo yg mau cari ke untugan…atas nama sendiri.di mahar sewajar nya aja,” tulis akun yang menjual tiket tersebut.
Kemudian ada juga tiket mudik gratis dari salah satu BUMN, dengan tujuan Solo.
“Barang kali ada yg mau, 4 tiket Solo, Berangkat Tgl 18, Dapat kaos+Topi, Berangkat Dari PT JIEP Kawasan Pulogadung, Ganti Ongkos Grab Sewajarnya Aja.”
Tak hanya itu, ada juga akun yang bisa mendapatkan banyak tiket mudik gratis yang akhirnya dibagikan secara cuma-cuma.
"Kalau ada saudara/i yg mau memanfaatkan silahkan ambil besok sore di RS Fatmawati Jaksel, gratis, free, saya tidak jualan,"
Salah satu warganet pun mengomentari unggahan @BisKota_ dengan mengatakan bahwa banyak pihak kesulitan mendapat tiket mudik gratis. Namun ternyata banyak oknum yang justru memanfaatkan kesempatan ini untuk kepentingan pribadi.
"Jujur kemarin kaget, mbak yg biasa bantu bebersih di rumah awalnya katanya ngga pulkam. Eh kmrn update story ud d monas.. Katanya jd pulkam bayarin tiket orang 200 rebu. . Lebih kacau iniii," tulis seorang warganet.
"Guru di tempat bimbel anak aku kesusahan dpt tiket mudik gratis. Pdahal dia butuh krn utk bayar sendiri kan lumayan harganya. Terpaksa gak mudik krn biaya terlalu gede. Orang2 rakus ini tolong dikeplak lah ya Allah.. Merugikan bgt..,"
Tamak
— era 2023 tampil beda (@BisKota_) April 18, 2023
Serakah
Rakus
Pemerintah & Swasta menyediakan tiket gratis untuk warga yang membutuhkan mudik, habis disikat manusia2 ini pic.twitter.com/eAV4mY9bqS
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Sekjen PBB Kutuk Israel karena Melarang UNWRA di Palestina
- Suswono Cagub Nomor 1 Pilkada Jakarta Dilaporkan ke Polisi, Dianggap Merendahkan Nabi Muhammad
- Pengungsi Rohingya di Aceh Jadi Peristiwa Terkuaknya Kasus Perdagangan Orang
- Klarifikasi Kemenkeu soal Pernyataan Anggito Terkait Mobil Maung untuk Menteri dan Pejabat Eselon I
- Mantan Presiden Dibolehkan Jadi Juru Kampanye, Jokowi Jadi Jurkam di Pilkada?
Advertisement
Jadwal Layanan SIM Keliling Gunungkidul Rabu 30 Oktober 2024
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Hujan Guyur Sebagian Kota Besar Hari Ini
- Di Persidangan, Kuasa Hukum Guru Honorer Supriyani Ungkap Permintaan Rp50 Juta Aparat Kepolisian
- Israel Serang Iran, DK PBB Gelar Sidang Darurat
- Komisi VII Minta Menag Nasaruddin Umar Jalin Hubungan Baik dengan DPR
- Korban Tewas Akibat Serangan Israel ke Lebanon Capai 2.710 Orang
- PAFI Bitung Perkuat Sektor Kesehatan Melalui Apoteker
- Korban Tewas di Gaza Lebih dari 43.000 Orang, Joe Biden Baru Bilang Perang Harus Diakhiri
Advertisement
Advertisement