Advertisement
KKB Papua Bakar Kantor Pemerintahan hingga Tembaki Pesawat

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Kepolisian Resor Pegunungan Bintang membenarkan bahwa Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pada Rabu (11/1/2023) sekitar pukul 01.15 WIT kembali melakukan pembakaran terhadap Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Pegunungan Bintang di Oksibil Papua.
"Benar KKB kembali melakukan pembakaran di Kantor Disdukcapil yang berada di Kabiding Lokasi III Distrik Oksibil," kata Kapolres Pegunungan Bintang AKBP Moh. Dafi Bastomi, saat dihubungi dari Jayapura, Rabu (11/1/2023).
Advertisement
BACA JUGA : Aparat Baku Tembak dengan KKB Papua, Satu Polisi Tertembak
Dafi menambahkan, sebelumnya pada Senin (9/1/2023) KKB juga melakukan pembakaran terhadap gedung SMKN 1 serta penembakan terhadap pesawat sipil.
Pelaku pembakaran adalah KKB Kodap XXXV Bintang Timur dan saat terlihat api juga terdengar bunyi tembakan lima kali. Polisi kemudian berupaya mengamankan warga sipil yang berada di sekitar Kantor Disdukcapil ke Mapolres Pegunungan Bintang.
" Ada sebanyak 73 orang yang sempat mengungsi ke Mapolres, " kata AKBP Dafi.
BACA JUGA : KKB Papua Vs Aparat Baku Tembak, 3 Polisi Terkena Tembak
Dia menyatakan saat ini warga yang mengungsi ke mapolres sudah kembali ke rumah masing-masing dan api dapat dipadamkan sekitar pukul 03.15 WIT.
"Anggota TNI-Polri saat ini meningkatkan kewaspadaan dan monitoring terkait situasi di wilayah Pegunungan, " kata Kapolres AKBP Dafi Bustami.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Menteri HAM Natalius Pigai Menilai Bagus Rencana Gubernur Jabar Mengirim Siswa Nakal ke Barak Militer
- Satgas Koperasi Merah Putih Resmi Dibentuk, Zulkifli Hasan Jabat Ketua
- Selain GBK, Hotel Sultan hingga TMII Juga Bakal Dikelola Danantara
- Puluhan Warga Badui Digigit Ular Berbisa, 2 Meninggal Dunia
- Aduan Konten Judi Online Mencapai 1,3 Juta
Advertisement

Akhirnya Tanah Tutupan Jepang di Bantul Kini Sudah Bersertifikat
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- 10 Jemaah Calon Haji Meninggal Dunia
- Homestay di Kawasan Borobudur Ramai Dikunjungi Wisatawan
- Hasan Nasbi: Mahasiswa Unggah Meme Presiden Prabowo dan Jokowi Sebaiknya Dibina
- Pakistan Sebut Mempertimbangkan Opsi Damai dengan India, Ini Syaratnya
- Menteri HAM Natalius Pigai Menilai Bagus Rencana Gubernur Jabar Mengirim Siswa Nakal ke Barak Militer
- Paket Makanan untuk Jemaah Haji Indonesia Disajikan dalam Empat Warna Wadah
- Donald Trump Sebut India dan Pakistan Sepakat Gencatan Senjata karena Mediasi Amerika Serikat
Advertisement