Advertisement
Sri Mulyani Ajak Anggota G20 Siapkan Dana Darurat
Advertisement
Harianjogja.com, BADUNG — Presidensi Indonesia mengajak para menteri keuangan dan menteri kesehatan negara-negara anggota G20 untuk turut menyiapkan dana darurat jika terjadi pandemi selanjutnya.
Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani dalam pidato sambutan Pertemuan Kedua Menteri Keuangan dan Menteri Kesehatan (2nd JFHMM) yang berlangsung pada Sabtu (12/11/2022) petang.
Advertisement
Dia menjelaskan bahwa Indonesia melanjutkan mandat Presidensi G20 Italia untuk melanjutkan pembahasan reformasi arsitektur kesehatan global. Dunia harus lebih siap jika menghadapi risiko pandemi selanjutnya.
Sri Mulyani berkaca dari wabah cacar monyet (monkeypox) yang menyebar dengan cepat. Terkait pandemi selanjutnya, dunia jangan fokus pada pengandaian jika itu terjadi, tetapi kapan akan terjadi, sehingga perlu persiapan.
Salah satu langkah signifikan dalam mempersiapkan diri terhadap ancaman pandemi selanjutnya adalah dengan membentuk Financial Intermediary Fund for Pandemic Preparedness.
“Saya yakin anda akan setuju, bahwa kita harus menyiapkan pandemic preparedness [fund], terutama dalam financing gaps yang kita identifikasi belakangan ini,” ujar Sri Mulyani pada Sabtu (12/11/2022).
BACA JUGA: Gedung Sekolah Ambruk yang Tewaskan Siswa di Gunungkidul Dibangun Tak Sesuai Prosedur
Dia pun mengajak negara-negara G20 untuk memperkuat koordinasi antara sektor keuangan dan kesehatan. Salah satu usulan Indonesia adalah agar memperkuat kelompok kerja (taskforce) keuangan dan kesehatan dengan kerja lintas tahun.
“Ini pertanyaan krusial untuk memastikan kita memiliki strategi jangka menengah dan panjang untuk merespons pandemi di masa depan,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Sekjen PBB Kutuk Israel karena Melarang UNWRA di Palestina
- Suswono Cagub Nomor 1 Pilkada Jakarta Dilaporkan ke Polisi, Dianggap Merendahkan Nabi Muhammad
- Pengungsi Rohingya di Aceh Jadi Peristiwa Terkuaknya Kasus Perdagangan Orang
- Klarifikasi Kemenkeu soal Pernyataan Anggito Terkait Mobil Maung untuk Menteri dan Pejabat Eselon I
- Mantan Presiden Dibolehkan Jadi Juru Kampanye, Jokowi Jadi Jurkam di Pilkada?
Advertisement
Jadwal Layanan SIM Keliling Gunungkidul Rabu 30 Oktober 2024
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Hujan Guyur Sebagian Kota Besar Hari Ini
- Di Persidangan, Kuasa Hukum Guru Honorer Supriyani Ungkap Permintaan Rp50 Juta Aparat Kepolisian
- Israel Serang Iran, DK PBB Gelar Sidang Darurat
- Komisi VII Minta Menag Nasaruddin Umar Jalin Hubungan Baik dengan DPR
- Korban Tewas Akibat Serangan Israel ke Lebanon Capai 2.710 Orang
- PAFI Bitung Perkuat Sektor Kesehatan Melalui Apoteker
- Korban Tewas di Gaza Lebih dari 43.000 Orang, Joe Biden Baru Bilang Perang Harus Diakhiri
Advertisement
Advertisement