Lubang Hitam Terdekat dengan Bumi Ditemukan

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Para astronom menemukan lubang hitam dengan rekor terdekat dengan Bumi.
Black Hole bernama Gaia BH1 itu, berjarak 1.566 tahun cahaya di konstelasi Ophiuchus dan kira-kira 10 kali lebih masif dari matahari.
Massa Gaia BH1 diprediksi setidaknya 20 kali dari massa Matahari atau lebih. Raksasa seperti itu hidup hanya beberapa juta tahun, dan bisa menghancurkan obyek di sekitarnya.
Menariknya lagi, Gaia BH1 tidak sendirian. Dia merupakan bagian dari sistem biner dengan bintang mirip matahari yang mengorbit pada jarak yang sama dengan Bumi mengorbit matahari.
Kareem El-Badry, astrofisikawan di Pusat Astrofisika Harvard-Smithsonian di Massachusetts dan Institut Astronomi Max Planck di Jerman menyatakan ini adalah deteksi pertama yang jelas dari bintang mirip matahari dalam orbit lebar di sekitar lubang hitam bermassa bintang di galaksi kita.
Para peneliti menggunakan salah satu teknik alternatif tersebut dalam studi baru. Mereka meneliti data yang dikumpulkan oleh pesawat ruang angkasa Gaia Badan Antariksa Eropa (ESA), yang secara tepat memetakan posisi, kecepatan, dan lintasan sekitar 2 miliar bintang Bima Sakti.
Salah satu bintang itu adalah pendamping Gaia BH1. Gerakannya menunjukkan ketidakteraturan kecil, indikasi bahwa sesuatu yang masif dan tak terlihat menariknya secara gravitasi.
Pengukuran Gaia menunjukkan bahwa lubang hitam bisa menjadi penarik itu, tetapi para ilmuwan membutuhkan lebih banyak data untuk mengetahui dengan pasti. Jadi mereka mempelajari bintang tersebut dengan sejumlah instrumen berbasis darat, termasuk teleskop Gemini North dan Keck 1 di Hawaii serta teleskop Magellan Clay dan MPG/ESO di Chili.
Pengamatan lanjutan ini, dikombinasikan dengan data Gaia, memungkinkan tim untuk mengambil ukuran sistem secara rinci.
Studi baru ini diterbitkan online di jurnal Monthly Notices of the Royal Astronomical Society.
Lubang hitam berawal dari bintang besar dengan massa kira-kira lima hingga 10 kali massa matahari. Saat bintang yang lebih besar mendekati akhir hidupnya, mereka menggabungkan elemen yang lebih berat, seperti silikon atau magnesium, di dalam inti yang terbakar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Daftar 82 Daerah yang Mulai Besok Wajib Beli BBM Pakai MyPertamina
- Buntut Istri Flexing! PPATK Akan Periksa Harta Pejabat Setneg Esha Rahmansah
- Soal Pengganti Zainudin Amali Sebagai Menpora, Presiden Jokowi Inginkan Sosok Muda
- Sopir Ngantuk Jadi Penyebab Kecelakaan yang Membuat Syabda Meninggal
- Ibu Syabda Perkasa Juga Meninggal Dunia Karena Kecelakaan
Advertisement

Jajal Rasanya Naik Becak Kayuh Bertenaga Listrik, Ini Kesan Sultan
Advertisement

Pesta Daging Iftar Ramadan di Horison Ultima Riss Malioboro Yogyakarta
Advertisement
Berita Populer
- Belum Damai, Vladimir Putin Mendadak Muncul di Ukraina
- Gagal Dibeli Menhan Prabowo, Jet Tempur F-16 Buatan AS Tetap Laris Manis
- 123,8 juta Orang Bakal Mudik, Atur Waktu Mudik agar Tak Terjadi Penumpukan
- Kaki Korban Mutilasi Ditemukan di Sungai
- Jadwal Pemadaman Listrik, Senin 20 Maret 2023: Wates dan Wonosari Kena Giliran
- Pebulu Tangkis Syabda Perkasa Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan di Tol Pemalang
- Simak! Ini Perkiraan Harga Tiket Mudik 2023 Via Pesawat, Bus dan Kereta
Advertisement