Elite NasDem, Demokrat, dan PKS Berkumpul Bahas Cawapres di Rumah Anies

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Para perwakilan Partai NasDem, Partai Demokrat, dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengunjungi kediaman Anies Baswedan pada Selasa (25/10/2022) siang.
Ketua DPP NasDem Willy Aditya mengatakan para perwakilan ketiga partai yang disebut Tim Kecil makan siang di rumah Anies. Tak hanya itu, mereka juga berdiskusi mengenai kriteria dan mekanisme cawapres untuk Anies.
“Dalam suasana santai, diskusi Tim Kecil terus berlanjut mematangkan agenda yang pembahasan terkait wapres, pendalaman kriteria dan mekanismenya,” jelas Willy dalam keterangan tertulis, Selasa (25/10/2022).
Komunikasi politik antara ketiga partai tersebut memang terjadi cukup intens sejak beberapa waktu lalu. Bahkan dari bahasa para elite politiknya, pengumuman koalisi tiga partai itu tinggi menunggu waktu.
Willy mengakui, diskusi berjalan dinamis dan alot. Menurutnya, masing-masing partai menawarkan nama untuk maju di Pilpres 2024.
NasDem mengusulkan Anies untuk calon presiden (capres), sedangkan PKS menawarkan wakil ketua majelis syura-nya, Ahmad Heryawan dan Demokrat menawarkan ketua umumnya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) untuk jadi wakilnya Anies.
“Pembahasan terjadi secara dinamis dan alot karena NasDem menyerahkan pada capres dan PKS mengusulkan Ahmad Heriawan dan PD [Partai Demokrat] menawarkan AHY,” ujar Willy.
BACA JUGA: Rentang Waktu 4 Bulan, Bupati Gunungkidul Pecat 4 PNS
Total, diskusi tersebut diikuti 10 orang. Untuk NasDem diwakilkan oleh Willy dan Sugeng Suparwoto. Lalu, Demokrat diwakilkan oleh AHY, Iftitah, dan Benny K. Harman.
Sedangkan PKS, diwakilkan oleh M. Sohibul Iman, Pipin Sofian, dan M. Kholid. Selain itu ada Anies dan perwakilannya Sudirman Said.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Besaran Pesangon Karyawan PHK dan Pensiun Sesuai UU Cipta Kerja
- Bacaan Niat Puasa Ramadan Dalam Versi Arab dan Latin
- Daftar 6 Bandara yang Beroperasi 24 Jam Selama Mudik Lebaran 2023
- Piala Lomba Dimintai Uang oleh Bea Cukai, Kemenkeu Minta Maaf
- Waspadalah! Ini Jam Rawan Tindak Kejahatan di Bulan Ramadan
Advertisement

Masjid Kampus UGM Menolak Menghadirkan Tokoh Politik Pilpres untuk Ceramah Selama Ramadan
Advertisement

Pesta Daging Iftar Ramadan di Horison Ultima Riss Malioboro Yogyakarta
Advertisement
Berita Populer
- Jam Kerja ASN Saat Bulan Puasa 2023
- Dibuka Segera, Ini Panduan Mengisi Biodata UTBK SNBT 2023
- Jokowi Perintahkan TNI dan Polri Terus Mengawal Pembangunan di Papua
- Produsen Penerima Subsidi Motor Listrik Kerek Harga, Siap-Siap Kena Sanksi
- Pria Lajang di China Habiskan Rp2,2 Juta per Hari Demi Hindari Teror Nikah
- Menlu Hongaria Sebut Konflik NATO dengan Rusia Bisa Mengarah ke Perang Dunia
- Gegara Istri Bergaya Hidup Mewah, Direktur Penyelidikan KPK Diperiksa Dewas
Advertisement