Advertisement

Suka Desain Rumah? PUPR Buka Sayembara Rumah Sederhana Murah Sehat, Hadiahnya Rp45 Juta

Afiffah Rahmah Nurdifa
Kamis, 15 September 2022 - 21:17 WIB
Arief Junianto
Suka Desain Rumah? PUPR Buka Sayembara Rumah Sederhana Murah Sehat, Hadiahnya Rp45 Juta Foto udara pembangunan perumahan bersubsidi di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, Jumat (2/9/2022). ANTARA FOTO - Mohamad Hamzah

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Perumahan menyelenggarakan Sayembara Rumah Sederhana Murah Sehat (SMS) dengan total hadiah senilai Rp45 juta.

Program tersebut dilakukan untuk meningkatkan kualitas dan desain rumah sederhana untuk masayarakat. Adapun kegiatan sayembara terbuka untuk mahasiswa dan umum yang dibuka mulai 12-25 September 2022.

Advertisement

Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR, Iwan Suprijanto berharap dengan gelaran Sayembara Rumah SMS ini bisa memberikan atensi terkait dengan pembangunan hunian layak dengan mendorong keterlibatan mahasiswa dan masyarakat secara langsung.

"Kami ingin seluruh pihak bisa berkontribusi dalam Program Sejuta Rumah di Indonesia melalui desain-desain rumah sederhana yang bisa dimanfaatkan oleh Kementerian PUPR di masa mendatang,” kata Iwan, Kamis (15/9/2022).

BACA JUGA: Resmi, Presiden Jokowi Teken Inpres Kendaraan Listrik Jadi Kendaraan Dinas

Adapun kriteria desain rumah, di samping menggunakan prinsip sederhana, murah dan sehat yaitu desain interior compact dan responsif terhadap lingkungan serta kondisi berupa rumah tapak.

Selain itu, Sayembara Rumah SMS ini merupakan rangkaian kegiatan Peringatan Hari Perumahan Nasional (Hapernas) 2022. Iwan menuturkan ajang ini dapat menjadi pengingat untuk seluruh pihak terkait masalah perumahan yang perlu memperoleh perhatian lebih dari semua kalangan.

"Total hadiah Sayembara Rumah SMS ini Rp 45 juta. Desain rumah sederhana ke depan juga harus menarik sehingga minat masyarakat untuk memiliki rumah bisa meningkat. Pemerintah juga ingin masyarakat merasa bangga bisa tinggal di rumah sederhana," terangnya.

Lebih lanjut, Iwan menyampaikan teknis pengadaan Sayembara Rumah SMS yang terbuka untuk mahasiswa dan masyarakat umum, serta dapat dilakukan secara berkelompok maksimal dua orang.

Setelah proses pendaftaran berakhir di 25 September, pengumpulan karya akan dilakukan panitia mulai 25 September-20 Oktober 2022. Proses penjurian tahap I akan dilakukan pada 21 Oktober 2022.

Dari keseluruhan peserta, nantinya akan disaring sebanyak 10 peserta yang lolos untuk mengikuti penjurian tahap II. Di tahap ini, peserta harus melakukan presentasi terkait karya yang dibuat. Sementara itu, pengumuman pemenang Sayembara Rumah SMS akan dilakukan pada 31 Oktober 2022 mendatang.

Penilaian pada Sayembara Rumah SMS akan dilakukan oleh beberapa dewan juri yaitu Jafung Peneliti Ahli Utama Kementerian PUPR Arief Sabaruddin, Jafung Perekayasa Ahli Madya Kementerian PUPR Johny F. S Subrata, dan Arsitek Sambaitna Markhoir. "Pengumpulan dokumen hasil desain kara peserta Sayembara Rumah SMS ini dapat diunggan melalui tautan linktr.ee/sayembarahapernas2022. Pengumpulan karya akan ditutup pada 20 Oktober 2022 pukul 23.59 WIB," tambahnya.

Hasil karya juga dapat diunggah melalui Instagram peserta dengan menyertakan tagar #Hapernas2022 #SayembaraSMS dan tag akun Instagram Direktorat Jenderal Perumahan yaitu pupr_perumahan dan Kementerian PUPR yaitu kemenpupr.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Tak Hanya Kena Penalti, Rekanan Pembangunan Agrowisata Bukit Dermo di Bantul Juga Masuk Daftar Hitam

Bantul
| Senin, 13 Januari 2025, 12:47 WIB

Advertisement

alt

Asyiknya Camping di Pantai, Ini 2 Pantai yang Jadi Lokasi Favorit Camping Saat Malam Tahun Baru di Gunungkidul

Wisata
| Kamis, 02 Januari 2025, 15:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement