Advertisement
Diduga Depresi, ART di Boyolali Tewas Gantung Diri di Rumah Majikannya
Advertisement
Harianjogja.com, BOYOLALI – Seorang perempuan asisten rumah tangga (ART) berumur 20 tahun ditemukan tewas dalam keadaan gantung diri di kediaman majikannya, di Desa Sindon, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Boyolali, Jumat (29/7/2022).
Kasi Humas Polres Boyolali, AKP Dalmadi mengungkapkan mayat perempuan tersebut ditemukan oleh anak majikan, F, 13, di samping rumah dalam keadaan terikat tali tambang warna putih pada Jumat pagi.
Advertisement
Sebelumnya, F, mengaku masih sempat bertemu korban di dapur pada pukul 04.17 WIB.
Kemudian sekitar pukul 05.35 WIB ketika F sedang berdandan persiapan berangkat ke sekolah, ia melihat korban sudah posisi menggantung di samping rumah.
Setelah melihat kejadian itu, F, langsung berteriak meminta tolong anggota keluarga lain yang ada di dalam rumah, Supratman, 59. Supratman kemudian mendekat ke lokasi kejadian dan berusaha menolong.
Namun ternyata korban sudah tidak bernafas dengan kondisi tidak ada denyut nadi. Supratman kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada ketua RT dan Ketua RW.
Sebagai informasi, Supratman mengatakan sebelumnya pada Minggu (24/7/2022) siang korban pamit pulang ke rumah orang tuanya di Kemusu.
Catatan Redaksi:
Berita ini tidak ditujukan untuk menginspirasi siapapun melakukan hal serupa. Bila Anda atau teman Anda menunjukkan adanya gejala depresi yang mengarah ke bunuh diri, silakan menghubungi psikolog atau layanan kejiwaan terdekat. Anda juga bisa menghubungi nomor hotline Halo Kemenkes di 1500-567.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- 5 Kader PDIP yang Gugat SK Pengurus DPP 2024-2025 Ngaku Dijebak, Dapat Imbalan Uang Rp300 ribu
- Daftar Lengkap Pengurus DPP PKB untuk Periode 2024-2029
- Pansus Hak Angket Haji Ancam Panggil Paksa Menag Yaqut Usai 3 Kali Mangkir
- DPR dan KPU Sepakat Pilkada Ulang pada 2025 Jika Kotak Kosong Menang
- Pengamanan Pilkada 2024, Ini Strategi yang Disiapkan Polri
Advertisement
Kantor Damkar Godean Sleman Dirampok, Satu Petugas Jadi Korban
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Menteri Sandiaga Imbau Destinasi Wisata di Pesisir Tingkatkan Kewaspadaan Seiring Potensi Gempa Megathrust
- Dugaan Penyelewengan Dana PON, Polri Siap Bantu Mengusut
- Komnas Perempuan Sebut Perempuan Pekerja Rumahan Rentan Eksploitasi dan Kekerasan
- Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Pemerintah Siapkan 1,5 Juta Ha Lahan Peternakan Sapi
- Ramai Soal Akun Fufufafa, Sufmi: Prabowo Tak Pernah Mempersoalkan
- Hasto Mengaku Tidak Tahu Keberadaan Harun Masiku
- Sandiaga Uno Minta Wisata Pesisir Waspadai Ancaman Gempa Megathrust
Advertisement
Advertisement