Advertisement
Breaking News! Jenazah Anak Ridwan Kamil, Eril Ditemukan

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA -Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Bern Swiss melaporkan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril ditemukan di Bendungan Engehalde, Bern, Swiss.
Eril adalah putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang hilang di Sungai Aaree pada tanggal 26 Mei 2022 lalu.
Advertisement
"Saya ingin menyampaikan kabar bahwa kepolisian Bern telah bertemu kami bersama keluarga, untuk menyampaikan informasi awal jasad yang diduga ananda Eril Pukul 11.50 WIB," kata Duta Besar Indonesia di Swiss Muliaman D Hadad, Kamis (9/6/2022).
Muliaman memaparkan bahwa sesuai dengan prosedur yang berlaku kepolisian kemudian melakuan identifikasi dan penelusuran DNA untuk memastikan jenazah itu benar adalah ananda Eril.
"Kepolsian Bern mengonfirmasi bahwa jasad yang ditemukan adalah Eril," imbuhnya.
Sebelumnya, Gubernur Jabar Ridwan Kamil kembali ke Swiss guna memantau proses pencarian putra sulungnya Emmeril Kahn Mumtadz yang hilang di Sungai Aare, Bern, Swiss.
Juru bicara Pemprov Jabar Wahyu Mijaya mengatakan Ridwan Kamil berangkat ke Swiss pada Kamis (9/6/2022) atas permintaan pihak keluarga yang berada di sana.
"Gubernur sudah berangkat ke Swiss per hari ini. Atas permintaan keluarga di sana," katanya dalam jumpa pers yang digelar di Gedung Pakuan, Bandung.
Wahyu memastikan Ridwan Kamil berangkat ke Swiss tanpa ditemani istrinya Atalia Praratya. "Hanya beliau saja dengan asistennya," tuturnya.
Sebelumnya Wahyu membenarkan bahwa Ridwan Kamil mengajukan cuti selama 10 hari terhitung 9--19 Juni 2022.
"Terkait dengan izin gub pemprov sudah inisiatif kembali menyampaikan permohonan izin ke luar negeri dengan alasan penting. Mendapatkan persetujuan [Mendagri]. Mulai tanggal 9 sampai 19 Juni," katanya.
Adapun Keluarga Ridwan Kamil memastikan Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril sudah meninggal dunia di Sungai Aare, Bern, Swiss.
Kakak kandung Ridwan Kamil, Erwin Muniruzaman mengatakan putra sulung Ridwan Kamil tersebut berpulang usai pencarian maksimal yang dilakukan Tim SAR Swiss sejak Kamis (26/5/2022) hingga Rabu (2/6/2022).
"Innalilahi wa innailahi rojiun," kata Erwin membuka jumpa pers dengan media di Gedung Pakuan, Bandung, Jumat (3/6/2022).
"Eril sudah wafat karena tenggelam," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Penerima Bansos Terlibat Judol, Wakil Ketua MPR: Layak Diganti
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
Advertisement

Jalan Trisik Penghubung Jembatan Pandansimo di Kulonprogo Rusak Berat Akibat Truk Tambang
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Jaksa Sebut Tom Lembong Tak Terima Uang, Tapi Kebijakannya Untungkan 10 Pihak
Advertisement
Advertisement