Advertisement

Reses di Solo, Puan Disambut Baliho Kepak Sayap Kebhinekaan

Mariyana Ricky Prihatina Dewi
Rabu, 19 Januari 2022 - 21:47 WIB
Budi Cahyana
Reses di Solo, Puan Disambut Baliho Kepak Sayap Kebhinekaan

Advertisement

Harianjogja.com, SOLO—Sejumlah baliho Kepak Sayap Kebhinekaan Puan Maharani kembali bertebaran di jalanan Kota Solo, Rabu (19/1/2022). Ketua DPR RI itu dijadwalkan menggelar lawatan reses ke Solo pada Rabu dan Kamis (20/1/2022).

Baliho tersebut dipasang di Jl. RM Said, overpass Manahan, dan Jl. Ronggowarsito. Foto dalam media iklan luar ruang itu hampir sama dengan baliho yang viral lalu, namun kali ini ditambah lambang DPR RI dan ucapan selamat datang.

Advertisement

BACA JUGA: Baliho Puan Maharani di Solo Diturunkan, Ada Apa?

Ketua DPC PDIP Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, mengaku tak mengetahui siapa yang memasang baliho tersebut, namun ia memastikan bukan atas instruksi DPC.

“Ya, enggak apa-apa, wong bukan saya yang memasang,” kata dia, dalam bahasa Jawa, kepada wartawan, Rabu siang. Ia menyebut tak ada instruksi dari DPP untuk memasang baliho Puan. “Enggak ada komunikasi, enggak ada instruksi tentang baliho. Saya enggak tahu, komunikasi saja tidak, koordinasi juga tidak. Mboten ngerti [tidak tahu],” kata dia.

Puan menggelar kunjungan ke Soloraya dalam beberapa hari. Pada Rabu, Puan dan rombongan berkunjung ke SDN Sawahan, Boyolali untuk memantau vaksinasi Covid-19 anak usia 6-11 tahun. Setelah itu ia mampir ke Kantor DPC PDIP Boyolali. Berikutnya, Puan melanjutkan agendanya di Rusun Ponpes Az-Zayadiyy, Sanggrahan, Grogol, Sukoharjo. Lalu, melihat vaksinasi booster di Gedung Serbaguna Cemani, Grogol.

Setelah itu Puan ke Sanggar Inklusi Permata Hati, Polokarto, dan Sanggar Inklusi Tunas Wijaya, Bendosari. Kamis (20/1/2022), Puan berkunjung ke Pasar Legi, Solo untuk peresmian. Rudy, sapaan akrabnya, mengaku tidak mengetahui kunjungan Puan ke Solo, termasuk untuk meresmikan Pasar Legi. “Ya, saya diundang (ke peresmian Pasar Legi), saya akan datang. Soal itu (kunjungan Puan) tidak tahu, (mampir ke DPC PDIP Solo) juga tidak (dijadwalkan),” ucap Rudy.

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, sempat menjemput Puan di Bandara Adi Soemarmo pada Rabu pagi kemudian mendampingi sejumlah agendanya. “Saya (mendampingi) ke SDN Sawahan dan Kantor DPC Boyolali, habis itu pisah. Belum ada arahan atau pembicaraan apapun. Kelihatannya Pak Wakil Walikota yang mendampingi sampai sore. Pak Menteri PUPR ikut meresmikan (bareng Puan),” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Antusiasme Pelamar Tinggi, KPU Kota Jogja Sebut Kebutuhan PPK Pilkada 2024 Telah Terpenuhi

Jogja
| Sabtu, 04 Mei 2024, 11:17 WIB

Advertisement

alt

Mencicipi Sapo Tahu, Sesepuh Menu Vegetarian di Jogja

Wisata
| Jum'at, 03 Mei 2024, 10:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement