Advertisement
WNI yang Dievakuasi dari Afghanistan Tiba Sabtu Dini Hari
Ilustrasi - Antara
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - 26 warga negara Indonesia yang dievakuasi oleh pemerintah dari Afghanistan direncanakan tiba di Indonesia pada Sabtu (21/8/2021) dini hari.
Berdasarkan keterangan Kementerian Luar Negeri pada Jumat, kedatangan 26 WNI ini akan disambut langsung oleh Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.
Advertisement
Evakuasi dilakukan menggunakan pesawat TNI Angkatan Udara dengan transit di Islamabad, Ibu Kota Pakistan. Rombongan rencananya akan sampai di Bandara Halim Perdana Kusuma pada pukul 02.00 WIB dini hari.
Seperti diberitakan sebelumnya Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menyatakan bahwa pemerintah telah berhasil mengevakuasi 26 warga negara Indonesia (WNI) dari Kabul, Afghanistan. Hal ini dinyatakan dalam akun Twitter-nya pada Jumat (20/8/2021).
"Alhamdullilah, Pemerintah Indonesia telah berhasil mengevakuasi WNI dari Kabul, Afghanistan dengan pesawat TNI AU. Pesawat saat ini sudah berada di Islamabad untuk melanjutkan penerbangan ke Indonesia," tulisnya.
Tim evakuasi membawa 26 WNI termasuk staf Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI), lima warga negara Filipina, dan 2 warga negara Afghanistan yang merupakan suami dari WNI dan staf lokal KBRI.
Evakuasi bukanlah perkara mudah di tengah kondisi politik yang terguncang setelah kelompok bersenjata Taliban menguasai Kabul. Namun, upaya pemerintah Indonesia terus dilakukan dengan menjalin konsultasi dengan negara sahabat seperti Amerika Serikat, Turki, dan juga NATO untuk mengupayakan evakuasi WNI.
Seperti diberitakan sebelumnya, berkuasanya kelompok bersenjata Taliban telah membuat warga panik dan beberapa dari mereka lebih memilih untuk meninggalkan negaranya. Aljazeera melaporkan lebih dari 18.000 orang telah dievakuasi dari bandara Kabul sejak Taliban mengambil alih ibu kota Afghanistan, kata seorang pejabat NATO kepada kantor berita Reuters.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Media Asing Ungkap Kamboja Tangkap 106 WNI Terkait Jaringan Penipuan
- Korban Tewas Akibat Serangan RSF di Sudan Capai 43 Orang
- Gempa Bumi Magnitudo 4,8 Bikin Panik Warga Tarakan
- Pesawat Kargo UPS yang Meledak Angkut Bahan Bakar dan Paket Besar
- Bupati Banyuwangi Dukung Rencana Baru Proyek Kereta Cepat Whoosh
Advertisement
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Pesawat Kargo UPS yang Meledak Angkut Bahan Bakar dan Paket Besar
- Sahroni, Nafa, Eko Patrio Tetap Dinonaktifkan MKD DPR
- David Beckham Resmi Jadi Sir dari Raja Charles III di Kastil Windsor
- Polres Kulonprogo Siagakan 350 Personel Hadapi Bencana
- Xiaomi Siapkan HP Baterai 9.000 mAh, Hampir Setara Powerbank
- Tiga Anggota DPR Dinyatakan Langgar Etik, Dua Dibebaskan
- Doh Kyung Soo Resmi Gabung Blitzway Entertainment
Advertisement
Advertisement




