Advertisement
DPR Sarankan TNI Lakukan Pembinaan Aparat yang Bertugas di Papua

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - TNI dinilai perlu melakukan pembinaan khusus terhadap aparatnya di Papua dalam berinteraksi dengan warga.
Hal itu diutarakan Anggota Komisi I DPR RI Irine Yusiana Roba Putri terkait dengan aksi kekerasan yang dilakukan dua orang Polisi Militer Bandara J Dimara Merauke kepada seorang warga masyarakat sipil pada Selasa (27/7/2021).
Advertisement
Seperti diketahui, video aksi dua anggota Pomau Lanud J.A Dimara Merauke itu viral dan ramai dengan respons dari warganet. Sejumlah pihak menyerukan proses hukum yang tegas kepada oknum aparat itu
Irine mengatakan pembinaan khusus terhadap aparat TNI di Papua dalam berinteraksi dengan warga perlu agar peristiwa serupa tidak terulang. Dengan begitu, jelasnya, persepsi masyarakat terhadap TNI juga semakin membaik.
“Kita semua, dari berbagai kalangan, peduli terhadap kasus ini karena khawatir ini menjadi gangguan stabilitas keamanan di Papua. Ini bisa menjadi awal bagi upaya ekstra TNI meningkatkan kepercayaan rakyat Papua terhadap dirinya. Bagaimanapun, TNI adalah milik rakyat dan memihak kepentingan rakyat,” kata Irine, dalam keterangan pers seperti dilansir laman resmi DPR RI, Rabu (28/7/2021).
Irine pun mengapresiasi langkah cepat TNI AU dalam melakukan proses hukum terhadap dua prajurit yang melakukan kekerasan terhadap seorang warga sipil tersebut. Irine juga meminta jajaran TNI AU menunjukkan proses hukum yang transparan.
“Melihat sejarah panjang keterlibatan militer di Papua, jangan sampai peristiwa ini menjadi preseden buruk pemerintahan hari ini, apalagi menjadi isu internasional. Oleh karena itu, proses hukum dan investigasi yang transparan adalah keharusan,” kata Irine.
Politisi dari dapil Maluku Utara itu juga menggarisbawahi bahwa banyak anggota militer yang baik dan bertugas dengan dengan profesional di Papua.
“Jangan sampai satu peristiwa ini menutup semua langkah baik yang selama ini telah dilakukan TNI,” kata Irine.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pembeli Beras SPHP Wajib Difoto, Ini Penjelasan dari Perum Bulog
- Sidang Korupsi Mbak Ita, Wakil Wali Kota Semarang Diperiksa
- Mantan CEO GoTo Andre Soelistyo Diperiksa Kejagung Terkait Dugaan Korupsi Chromebook
- Polisi Kerahkan 1.082 Personel Gabungan Amankan Aksi Unjuk Rasa di Sidang Hasto Kristiyanto
- Mulai 1 Juli 2026, Vietnam Larang Penggunaan Sepeda Motor Berbahan Bakar Fosil di Pusat Kota Hanoi
Advertisement
Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo Tersedia di PJR Temon, Selasa 15 Juli 2025
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Tukin ASN DKI yang Telat di Hari Pertama Sekolah akan Dipotong
- Mulai 1 Juli 2026, Vietnam Larang Penggunaan Sepeda Motor Berbahan Bakar Fosil di Pusat Kota Hanoi
- Polisi Kerahkan 1.082 Personel Gabungan Amankan Aksi Unjuk Rasa di Sidang Hasto Kristiyanto
- Operasi Patuh 2025 Dimulai Hari Ini Hingga 27 Juli Mendatang, Berikut Jenis Pelanggaran dan Denda Tilangnya, Paling Tinggi Rp1 Juta
- Mensos Tegaskan Masa Orientasi Siswa Sekolah Rakyat Sekitar 15 Hari
- Mantan CEO GoTo Andre Soelistyo Diperiksa Kejagung Terkait Dugaan Korupsi Chromebook
- Sidang Korupsi Mbak Ita, Wakil Wali Kota Semarang Diperiksa
Advertisement
Advertisement