Advertisement
BKN Jelaskan Alasan Seleksi CPNS 2021 Digelar Lebih Lama

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil atau CPNS 2021 dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK 2021 akan dimulai besok Rabu, 30 Juni 2021.
Badan Kepegawaian Negara (BKN) mengumumkan pada tahun ini seleksi calon kepegawaian pemerintahan akan diiringi dengan pelaksanaan protokol kesehatan dalam rangka pencegahan dan pengendalian Covid-19.
Advertisement
“Kita tidak ingin seperti arahan pak kepala BKN kita tidak menginginkan bahwa penerimaan atau seleksi calon ASN ini kemudian menjadi klaster terbaru dalam penyebaran Covid-19,” jelas Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN Suharmen pada Konferensi Pers Persiapan Pelaksanaan Seleksi ASN 2021, Selasa (29/6/2021).
Baca juga: DIY Kaji Penutupan Semua Objek Wisata
Suharmen mengatakan ada perbedaan sesi pelaksanaan seleksi calon kepegawaian pemerintahan pada CPNS 2021 dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
Jika dalam kondisi normal, penerimaan seleksi CPNS dilaksanakan dalam lima sesi per hari. Namun, selama pandemi ini, BKN akan melaksanakan hanya tiga sesi per hari di titik lokasi yang telah diatur sedemikian rupa.
"Tujuannya mengurangi potensi penyebaran dari Covid-19 itu sendiri," ujar Suharmen.
Baca juga: Hingga 5 Juli, Berwisata ke Gunungkidul Wajib Bawa Hasil Swab Antigen Negatif
Dia juga menyebutkan bahwa seleksi ASN tahun ini memiliki durasi yang lebih panjang. Meski jumlah sesi pada tahun ini dikurangi, Suharmen mengatakan kemungkinan adanya potensi pendaftar seleksi lebih banyak dibandingkan tahun sebelumnya.
“Kami mengantisipasi potensi pendaftarnya luar biasa besar, maka tentu saja waktunya akan lebih panjang," jelasnya.
Suharmen mengingatkan kepada seluruh pihak instansi yang bersangkutan agar dapat melakukan koordinasi lebih lanjut demi lancarnya pelaksanaan seleksi calon kepegawaian pemerintahan tahun ini.
Pasalnya, pelaksanaan CPNS 2021 memerlukan koordinasi yang lebih erat lagi, kerjasama, dan sinergi, serta tentu saja perlu stamina yang lebih baik bagi Panselnas maupun panitia instansi.
Bagi Anda yang ingin mengikuti seleksi calon kepegawaian pemerintahan, dapat membuat akun sekaligus mendaftarkan secara online pada situs resmi SSCASN di link https://sscasn.bkn.go.id/
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Jateng Alami Inflasi 2,2 Persen Juni 2025, Tertinggi Sejak LIma Bulan Terakhir
- Harga Tiket Mendaki Gunung Fuji Jepang Kini Naik Dua Kali Lipat
- Pemerintah Sebut Makan Bergizi Gratis Telah Menjangkau 5,58 Juta Orang
- Pemilu dan Pilkada Diputuskan Diadakan Terpisah, DPR Pertanyakan Posisi Mahkamah Konstitusi
- Terungkap, Mantan Wali Kota Semarang Mbak Ita Melarang Pegawai Bapenda Hindari Panggilan KPK
Advertisement

Top Ten News Harianjogja.com, Rabu 2 Juli 2025: Tol Jogja Segmen Klaten Prambanan Dibuka hingga Waspada Kasus DBD
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Mantan Walkot Semarang Mbak Ita Bikin Lomba Masak Nasi Goreng, Hadiahnya dari Iuran PNS Bapenda
- Presiden Prabowo Jadi Inspektur Upacara HUT Ke-79 Bhayangkara
- Otoritas Iran Menyebut Korban Meninggal Akibat Serangan Israel Capai 935 Orang
- Hasil Seleksi PPPK Kemenag: 17.154 Dinyatakan Lolos, Ini Link Pemberkasan
- Presiden Prabowo Akan Bertemu Pemerintah Arab Saudi untuk Bahas Pembangunan Kampung Haji di Makkah
- 3 Pejabat Kementerian PU Dinonaktifkan Seusai OTT KPK Terkait Suap Proyek di Sumut
- Nikita Mirzani Diborgol Saat Hadiri Sidang di PN Jaksel
Advertisement
Advertisement