Advertisement
Terlalu Lama Tak ke Sekolah, 2 Siswa Ini Malah Nyasar

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Ada saja kejadian unik lantaran lamanya kegiatan belajar tatap muka ditiadakan.
Hari pertama uji coba pembelajaran tatap muka di DKI Jakarta diwarnai kejadian unik yang dialami para siswa. Sebanyak dua siswa SMKN 2 Jakarta dikabarkan menyasar saat hendak ke sekolah.
Advertisement
"Iya ada dua siswa tadi yang sempat nyasar ke sini (SMKN 2)," kata Guru Matematika SMKN 2 Jakarta, Sri Murni, Rabu (7/4/2021).
Dia mengatakan, dua siswa tersebut berasal dari luar Jakarta dan menggunakan kereta rel listrik (KRL) untuk menuju ke sekolahnya. Saat itu, lanjut dia, Kedua siswa tersebut salah turun di stasiun.
BACA JUGA: Ibadah Ramadan Diatur Sesuai Zonasi RT
"Mereka ini malah turun di stasiun yang jauh dari SMKN 2. Jadi, mereka kayaknya agak telat sedikit," ungkap Sri.
Para guru pun memaklumi hal tersebut lantaran setahun lebih para siswa tidak pernah lagi ke sekolahnya.
Sebelumnya diberitakan, Wali Kota Jakarta Pusat Dhany Sukma didampingi Kepala Sekolah SMKN 2 bersama tim pengawas meninjau proses pembelajaran tatap muka. Peninjauan itu untuk memastikan protokol kesehatan diterapkan.
Dinas Pendidikan DKI Jakarta juga bekerja sama dengan Puskesmas untuk memantau agar tak ada penyebaran Covid-19 di sekolah.
Artikel ini telah tayang di Okezone.com berjudul "Terlalu Lama Tak Sekolah, Guru Ini Sebut Ada Dua Siswanya yang Nyasar"
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- 3 WNI Ditangkap Polisi di Jepang Karena Dituding Merampok Rumah
- Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah untuk SD dan SMP Tahun Ini Lebih Lama
- Pengelolaan Sampah di Pasar Tradisional Bakal Diperketat oleh Kementerian Lingkungan Hidup
- Kasus Pemerasan Artis Sinetron MR, Polisi Menyita Enam Video Syur Sesama Jenis
- Adik Ipar Ganjar Pranowo Dituntut 5,5 Tahun Penjara karena Korupsi Pembangunan Jembatan Sungai Gintung
Advertisement
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Fakta Uang Tunai Rp2,8 Milliar dan Pistol Baretta di Rumah Topan Ginting, Anak Buah Bobby Nasution
- Tenggelam di Selat Bali, Ini Daftar Penumpang Kapal Tunu Pratama Jaya
- Hasil Kunjungan Presiden Prabowo: Indonesia dan Arab Saudi Sepakati Investasi Senilai Rp437 Triliun
- Presiden Prabowo Tunaikan Ibadah Umrah Saat Kunjungan ke Arab Saudi, Cium Hajar Aswad
- KMP Tunu Pratama Jaya Tenggelam di Selat Bali: 4 Penumpang DItemukan Meninggal Dunia, 38 Orang Hilang
- Sri Mulyani Umumkan Panitia Seleksi Calon Ketua dan Anggota Lembaga Penjamin Simpanan
- 3 Penumpang dan 1 Kru KMP Tunu Pratama Jaya Ditemukan Selamat
Advertisement
Advertisement