Begini 2 Skenario agar Indonesia Bebas Covid-19
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Ketua Satgas Covid-19 dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Zubairi Djoerban mengatakan ada dua skenario yang bisa ditempuh agar Indonesia bisa bebas Covid-19.
Pertama yakni dari sisi keseriusan vaksinasi yang menghantarkan tercapainya kekebalan kelompok atau herd immunity.
Advertisement
Dia menjelaskan pemerintah memiliki target vaksinasi 181 juta dalam 15 tahun. Dari kalkulasi Zubairi, diharapkan dalam 1-2 tahun atau paling lama 3 tahun herd immunity akan tercapai.
"Kalau virus ingin menular, ke sini kebal, ke sana kebal, virusnya pusing, yaudah tidur saja," ujarnya dalam diskusi virtual, Selasa (9/2/2021).
Dari skala dunia, berkaca pada AS, negara super power dan kaya saja nyatanya menempati posisi 1 penularan virus Covid-19. Tentu untuk mencapai herd immunity untuk negara tersebut dengan menggunakan vaksin masih jauh dari harapan.
"Kalau belajar juga mengenai, penyakit, virus, hanya 1 yang hilang di dunia, cacar. Kalau sampai tereradikasi, 10 tahun bisa, tapi masih jauh api dari panggang," tuturnya.
Namun skenario paling mungkin kata Zubairi yakni sebagian besar penduduk dunia divaksinasi dan akhirnya timbul kekebalan kelompok. Dengan begitu, Indonesia juga bisa mengatasi Covid-19.
"Terjadi herd immunity, virus pusing, tidur, paling jadi endemi bukan pandemi lagi. Masih menemani kita jangka panjang namun tidak seperti sekarang," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Jadwal SIM Keliling Bantul di Pekan Terakhir Bulan November 2024
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Belasan Provinsi Rawan Pilkada Dipantau Komnas HAM
- Menteri Satryo Minta Kemenkeu Kucurkan Dana Hibah untuk Dosen Swasta
- Menpar: Kunjungan Wisatawan ke Bali Belum Merata
- Bawaslu Minta Seluruh Paslon Fokus Menyampaikan Program saat Kampanye Akbar
- Vonis terhadap Presiden Terpilih AS Donald Trump dalam Kasus Uang Tutup Mulut Kembali Ditunda
- Para Calon Kepala Daerah Diingatkan Tidak Berkampanye Saat Masa Tenang
- Retno Marsudi Ditunjuk sebagai Direktur Non-eksekutif Perusahaan Gurn Energy Singapura
Advertisement
Advertisement